Tubuh Johana Terbakar di Dalam Mobil

Asap Penuhi Saluran Pernapasan, Penyebab Kematian Johana
Oleh : Romi Chandra
Sabtu | 27-08-2016 | 14:26 WIB
20160827_144121.jpg

Suasana di Rumah Duka Batu Batam, tempat jenazah Johana Angguat disemayamkan.

BATAMTODAY.COM, Batam - Terbakarnya sebagian tubuh Johana Angguat, perempuan yang ditemukan tewas di dalam mobil KIA miliknya yang terparkir di kawasan Ruko CNN Kabil, Kecamatan Nongsa, Kamis (25/8/2016), ternyata tidak menjadi penyebab kematiannya.

Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Memo Ardian, mengatakan, hasil otopsi yang dilakukan menerangkan, penyebab kematian korban diakibatkan asap yang memenuhi saluran pernafasannya.

"Yang bersagkutan kehabisan oksigen karena saluran pernafasannya dipenuhi asap. Sebagian tubuhnya terbakar tidak menyebabkan kematian," ungkap Memo, melalui sambufan telepon, Sabtu (27/8/2016).

Selain itu, hasil penyelidikan yang dilakukan, kebakaran yang terjadi pada tubuh Johana, terjadi di dalam mobil itu sendiri. Namun ia enggan mengatakan apakah yang bersangkutan bunuh diri atau dibunuh.

"Dugaan apakah ia dibunuh atau tidak, biar Pak Kapolresta Barelang yang bilang. Yang jelas kebakaran itu terjadi di dalam mobil itu sendiri," pungkasnya.

Sebelumnya, Kapolresta Barelang Komisaris Besar Helmy Santika mengatakan, informasi yang didapat, Johana Angguat memiliki riwayat mengalami stres. Bahkan, ia juga pernah mencoba melakukan bunuh diri.

"Yang jelas informasi yang kita terima, yang bersangkutan pernah stres dan mencoba bunuh diri. Namun, kita belum bisa memastikan apakah hal itu menjadi penyebabnya, karena masih dalam penyelidikan," ungkap Helmy, Jumat (26/8/2016).

Editor: Dardani