Wali Kota Tunggu Laporan Soal Penggerebekan Terduga Teroris di Batam
Oleh : Roni Ginting
Jum'at | 05-08-2016 | 15:34 WIB
rudi-wawako-(1).jpg

Wali Kota Batam, Rudi.

BATAMTODAY.COM, Batam- Wali Kota Rudi mengatakan masih mencari informasi terkini soal penggerebekan terduga teroris di Batam oleh Densus 88, Jumat (5/8/2016).

 

"Ini mau dengar laporan dulu. Mau cari tahu ceritanya dari pihak yang berwenang," kata Rudi singkat.

Setelah itu, Rudi tampak melakukan pertemuan dengan Kapolresta Barelang di ruangannya. Diduga pertemuan tersebut untuk membahas soal penggerebekan tersebut. "Habis pertemuan saja konfirmasinya. Tunggu aja," ujarnya.

Sebelumnya, Kapolda Kepri Brigjen Pol Sam Budigusdian mengatakan, sebanyak 6 orang terduga teroris berhasil diamankan tim Densus 88 Antiteror pada Jumat (5/8/2016) pagi.

"Ada 6 orang yang sudah diamankan sejak pagi tadi. Penggeledahan di beberapa rumah yang dilakukan di Batam bagian dari pengembangan," kata dia usai salat Jumat di Masjid Al-Halim Mapolda Kepri.

Enam orang yang diamankan dari berbagai TKP di Batam diantaranya GRD (31) selaku pemimpin kelompok, TS (46), ES (35), Tarmidzi (21), HGY (20), dan MTS (19).

"Dari enam orang yang diamankan, lima orang diantaranya buruh pabrik dan satu orang pegawai bank," ujar dia menjelaskan.

Penangkapan pada enam orang terduga teroris di Batam, kata dia berkaitan dengan kasus jaringan teroris sebelumnya yang sudah melancarkan aksinya di berbagai tempat di Indonesia. "Penangkapan perjalanan panjang, dari (kasus pemboman) sebelumnya. Densus yang lebih mengerti," kata dia kembali.

Editor: Dodo