Polsek Batuaji Imbau Warga Tak Keluar Malam
Oleh : Harun Al Rasyid
Selasa | 31-05-2016 | 17:00 WIB
kanit-reskrim-batuaji-said.jpg

Kanitreskrim Polsek Batuaji Iptu M Said 

BATAMTODAY.COM, Batam - Akhir-akhir ini kasus geng motor kembali berulah di Batam. Mereka tak segan-segan melampiaskan kekesalan dan emosi kepada siapapun dan apapun yang berada di hadapannya.

Untuk itu, jajaran Polsek Batuaji mengimbau warga Batuaji agar tetap wasapada saat berkendara, apalagi saat berpergian malam. Warga diminta supaya menghindari tempat-tempat yang sepi untuk menghindari aksi kriminal geng motor. Warga yang tidak berkepentingan keluar malam sebaiknya tetap bersama keluarga.

"Kalau keluar malam supaya menghindari tempat-tempat sepi. Saat berpergian malam hari sebaiknya jangan sediri," kata Kanitreskrim Polsek Batuaji Iptu M Said di ruangan kerjanya, Senin (31/5/2016).

Misalkan saja baru-baru ini, kawanan geng motor di Las Vegas Marina kembali berulah dengan membakar dua unit sepeda motor anak baru gede (ABG) di daerah Marina Tanjunguncang, Kecamatam Batuaji, Kota Batam, Minggu (22/5/2016) sore.

Begitu juga kasus penusukan kepada ketua RT 03 RW 01 Tiban Syahrial alias Bayan (54), oleh sekelompok orang tidak dikenal (OTK) yang terjadi pada Minggu (29/05/2016) pukul 00.20 WIB lalu. OTK tersebut melakukan penyerang dengan membawa senjata tajam. Bayan yang kebetulan ada di lokasi kejadian dan mencoba melerahi perkelahian tersebut malah menjadi korban penikaman di bagian leher.

Dua kasus yang di sinyalir ulah kelompok geng motor ini maka, M. Said menghimbau agar masyarakat jangan sampai memberikan kesempatan kepada pelaku kriminal. Bagi warga yang melihat orang-orang mencurigakan agar segera melaporkannya ke pihak yang berwajib.

Menurutnya, keamanan akan tercipta berkat kerja sama antara polisi dengan masyarakat. Polisi terus meningkatkan pengawasan dan pengamanan masyarakat dengan berpatroli dan mengelar cipta kondisi.

"Titik rawan sekarang tidak tentu, terpenting tetap waspada. Semakin cepat masyarakat memberikan informasi semakin cepat juga polisi memberikan tindakan," ujarnya.

Khusus bagi orangtua supaya memberikan kepada anak-anaknya. Pasalnya, banyak anak-anak motor yang keluyuran malam-malam. Jika tidak dikontrol orangtuanya anak-anak ini bisa saja menjadi korban dan pelaku kejahatan.

"Pengawasan orangtua terhadap anak harus ditinggkatkan lagi untuk menghindari sebagai korban dan pelaku kejahatan," ucapnya.

Editor: Surya