Tak Kunjung Dibangun, Taman Jodoh Boulevard Kembali Dipenuhi PKL
Oleh : Pascalis RH
Sabtu | 27-02-2021 | 15:52 WIB
taman_jodoh-1.jpg
Puluhan lapak pedagang pakaian bekas hingga kuliner di Taman Jodoh Boulevard. (Pascal/BTD)

BATAMTODAY.COM, Batam - Untuk kali kesekian, Taman Jodoh Boulevard kembali dipenuhi pedagang kaki lima alias PKL setelah ditertibkan empat tahun lalu, tepatnya September 2017.

Menjamurnya kembali PKL di lokasi yang sudah pernah dibangun Pemerintah Provinsi Kepri dengan anggaran Rp 3,2 miliar itu, diduga karena tak kunjung dibangun oleh Pemerintah Kota Batam, sebagaimana dulunya digadang-gadang jadi pusat kuliner.

Pantauan BATAMTODAY.COM, Sabtu 27/2/2021), lokasi taman di Kelurahan Seijodoh, Kecamatan Batuampar itu terlihat puluhan lapak pedagang pakaian bekas hingga kuliner. Mereka mendirikan tenda untuk berjualan dari pagi hingga malam hari.

"Sudah lama tempat ini dipenuhi pedagang. Bahkan jumlah pedagang lebih banyak dari sebelum ditertibkan beberapa tahun lalu," ujar Rizpa, warga yang kerap berbelanja ke Jodoh.

Hal senada disampaikan Andi, salah satu pedagang di Taman Jodoh Boulevard. Ia mengaku sudah dua tahun berjualan di kawasan tersebut. Andi memindahkan lapaknya ke sana setelah lokasi biasanya di depan Pasar Tos 3000 Jodoh ditertibkan.

"Sudah dua tahun jualan di sini, sebelumnya di depan Ramayana," kata Andi.

Ia juga mengaku terpaksa berjualan di lokasi Taman Jodoh Boulevard karena tak memiliki modal untuk menyewa tempat. Di tambah dengan kondisi pandemi Covid-19, yang membuatnya tak bisa pindah lokasi itu.

"Gimana mau pindah, sewa tempat kami nggak bisa. Jualan sepi, karena memang banyak yang takut beli pakaian bekas," terang Andi.

Editor: Gokli