Progres Pengerjaan Masjid BP Batam Capai 67 Persen
Oleh : Nando Sirait
Sabtu | 16-11-2019 | 17:40 WIB
masjid-bp-batam.jpg
Progres pengerjaan Masjid BP Batam capai 67 persen. (Foto: Nando Sirait)

BATAMTODAY.COM, Batam - Progres pembangunan masjid Badan Pengusahaan (BP) Batam, saat ini sudah memasukki 67 persen pengerjaan. Di mana saat ini tengah pengerjaan Mechanichal Electrial Plumbing.

"Ini proses konstruksi membangun jaringan utilitas di masjid seperti jaringan AC, jaringan listrik, jaringan air, drainase, alarm kebakaran dan lain-lain," ujar Direktur Promosi dan Humas BP Batam, Dendi Gustinandar, Sabtu (16/11/2019).

Dendi melanjutkan, saat ini pihaknya menargetkan pengerjaan akan selesai pada Desember mendatang. Masjid yang mulai dibangun sejak Juni 2018 ini, diakui memiliki anggaran sebanyak Rp 6 miliar.

Dendi menuturkan bahwa masjid itu nantinya dapat menampung 600 jemaah. Dan saat ini, masih dinamakan Masjid Badan Koordinasi Dakwah Islam (BKDI) BP Batam. "Itu untuk sementara saja, untuk bangunan seluas bangunan 1.154 meter persegi," lanjutnya.

Dalam pembangunan nya masjid akan terdiri dari lantai satu seluas 269 meter persegi, dan lantai dua khusus untuk jamaah pria seluas 690 meter persegi dan lantai tiga untuk jamaah wanita seluas 195 meter persegi.

Tidak hanya itu, Dendi menambahkan bahwa masjid ini akan memiliki ciri khas di bagian kubah yang didesain dengan merujuk pada konsep tauhid. Tangan mengepal dengan jari telunjuk menunjuk arah atas.

Editor: Gokli