Open Bidding Pejabat Pemko Tanjungpinang, 2 Formasi Masih Kosong
Oleh : Habibi
Selasa | 28-02-2017 | 13:14 WIB
tengku_dahlan_-_ke_bp2t_tpi.jpg

Tengku Dahlan, Kepala BKD Pemko Tanjungpinang. (Foto: Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Sejak dibuka pada 13 Februari 2017 lalu, seleksi terbuka atau open bidding calon pejabat pratama Pemko Tanjungpinang, sepi peminat. Hingga jelang batas akhir pendaftaran, 3 Maret 2017, pendaftar yang telah memasukkan lamaran ke Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Tanjungpinang sebanyak 7 orang untuk 7 formasi, sementara 2 formasi masih kosong.

"7 orang ini melamar di banyak formasi, jadi setiap satu orang ada yang melamar 2 formasi dan ada juga yang 3 formasi. Makanya semuanya sudah terisi, tinggal 2 saja," tutur Kepala BKD Tanjungpinang, Tengku Dahlan, saat dihubungi, Selasa (28/2/2017).

Tengku Dahlan menambahkan, dari 7 formasi yang telah terisi tersebut berasal dari internal Pemerintah Kota Tanjungpinang. Hanya satu orang yang berasal dari Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau.

"Yang kosong pelamar itu Dinas PU dan asisten 2 saja, yang lainnya sudah terisi. Pelamar sendiri itu dari internal Pemko dan satu orang dari Provinsi Kepri," ujar Dahlan.

Dahlan mengatakan, jika memang memenuhi kriteria dan pelamarnya bertambah jelang tanggal 3 Maret, tidak akan ada perpanjang waktu. Namun, jika masih kurang, terkait penambahan waktu akan dikonsultasikan ke Wali Kota Tanjungpinang.

Menyinggung masalah mantan pelaksana tugas Sekretaris Daerah Provinsi Kepulauan Riau, Reni Yusneli. Dahlan mengatakan dia bukanlah satu orang dari Provinsi yang dimaksud. Reni kata dia telah menjadi PNS Pemko Tanjungpinang.

"Itu yang dari Provinsi orang baru, kalau buk Reni sudah lama jadi pegawai Pemko. Dan dia untuk open bidding ini turut melamar. Formasi yang dia lamar adalah Dinas Pariwisata dan Dinas Perhubungan," terang Dahlan.

Editor: Yudha