Batam Juara Umum MTQ Kepri 2016
Oleh : Habibi Khasim
Sabtu | 28-05-2016 | 08:12 WIB
batamjuaramtq28.jpg

Wali Kota Batam, H. Muhammad Rudi menerima tropi juara umum MTQ Kepri. (Foto: Humas Kepri)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang – Kontingen Batam berhasil membawa pulang tropi juara umum Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Provinsi Kepulauan Riau. Kegiatan ini ditutup oleh Gubernur Kepulauan Riau Nurdin Basirun, Jumat (27/5/2016). Para qori dan qoriah Batam menyabet 21 piala juara 1 dari 7 cabang yang diperlombakan.

 

Dari pantauan BATAMTODAY.COM, peserta dari Batam adalah peserta-peserta yang andal dan berbakat. Hampir semua piala juara 1 dari beberapa golongan tiap cabang direbut oleh peserta dari Batam.

Setelah pembagian hadiah berupa piala, piagam dan uang pembinaan, para peserta terbaik dari Batam nantinya akan kembali bertarung diajang MTQ Nasional yang akan dilaksanakan di Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Terkait hal tersebut, Gubernur Kepri, Nurdin mengharapkan para peserta dapat mewakili Kepri dengan sungguh-sungguh dan perjuangan yang penuh. Selain itu, jangan menjadikan kegiatan MTQ ini sebagai ajang perlombaan untuk menunjukkan siapa terhebat, melainkan saling bel;ajar dan jadikan al-quran sebagai pedoman hidup sampai akhir hayat.

“Kepada masyarakat yang hadir dalam acara ini juga, mari sama-sama kita teklatkan untuk belajar al-quran, jadikan al-quran sebagai pedoman hidup, agar hidup damai dan tentram,” ujar Nurdin dalam pidatonya sembari menutup kegiatan tersebut, ditandai dengan menabuh beduk.

Editor: Dardani