Pembukaan MTQ ke-6 Provinsi Kepri Disambut Angin Ribut
Oleh : Nurjali
Minggu | 22-05-2016 | 09:15 WIB
anginribut.jpg

Suasana di lokasi pembukaan MTQ ke-6 Provinsi Kepulauan Riau di tepi laut Gedung Daerah (Foto: BATAMTODAY.COM/Nurjali)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Rangkaian pembukaan Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) ke-6 Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) yang digelar pada Sabtu (21/5/2016) malam, terhenti mendadak karena angin ribut dan hujan deras.

Akibatnya, peserta, undangan dan pengunjung yang menghadiri Pembukaan MTQ yang bertempat di Gedung Daerah Tanjungpinabg itu panik dan berhamburan meninggalkan lokasi. Baca: Nurdin Minta Warga Berdoa Demi Kelancaran Perhelatan MTQ VI Provinsi Kepri

Kejadian ini terjadi sekitar pukul 22.15 WIB, saat itu penonton menikmati Tari Lancang Kuning yang disajikan dan mulai dimainkan. Namun, tiba-tiba angin berhembus sangat kencang membuat beberapa spanduk terbang dan pot bunga robot. Melihat kondisi tersebut penonton mulai berhamburan meninggalakan lokasi acara.

Kendati begitu, ada beberapa undangan yang masih setia mengikuti acara. Rupanya, angin berhembus makin kencang disertai hujan deras sehingga membuat acara pembukaan MTQ tersebut berhenti total. Semua peserta, tamu undangan dan penonton meninggalkan lokasi acara MTQ mencari tempat berteduh dari angin ribut dan hujan deras.

Selain membuat peserta, undangan dan penonton panik lari tunggang langgang, angin ribut dan hujan deras di pembukaan MTQ ke-6 Provinsi Kepri itu juga merobohkan beberpa stand bazar dari tujuh kabupaten/kota yang mengikuti pelaksanaan MTQ.

Pembukaan MTQ ke-6 Provinsi Kepri ini, merupakan rangkaian kegiatan pelaksaan MTQ yang sebelumnya didahului dengan Pawai Taaruf yang diikuti oleh ribuan orang dari berbagai kabupaten/kota di Kepri dengan berbagai penampilan ciri khas daerah masing-masing.

Editor: Surya