Jenazah Almarhum Gubernur Sani Disambut Upacara Militer
Oleh : Charles Sitompul
Sabtu | 09-04-2016 | 08:00 WIB
jenazah_sani.jpg
Jenazah almarhum Gubernur Kepri, H.M. Sani disambut secara militer di Bandara Raja Haji Fisabililah Tanjungpinang. (Foto: Charles Sitompul)

BATAMTODAY.COM,Tanjungpinang - Jenazah almarhum Gubernur Provinsi Kepri, H.M. Sani yang meninggal dunia di Rumah Sakit Abdi Waluyo Jakarta, Jumat, 8 April 2016, diterbangkan dari Halim Perdana Kusuma Jakarta, pukul 22.10 WIB, menggunakan Pesawat Trans Nusa. 

Setibanya di Bandara Internasional Raja Haji Fisabililah (RHF) Tanjungpinang, sekitar pukul 23.50 Wib, jenazah H.M. Sani disambut dengan upacara militer, dipimpin oleh Komandan Lanud TNI-AU Tanjungpinang, Kolonel PNB Ignatius Wahyu Anggono. Sedangkan Kapten PNB.Endang bertindak sebagai Komandan Upacara. 

BATAMTODAY.COM yang mengikkuti semua prosesi tersebut di Bandara RHF Tanjungpinang menyaksikan, tampak hadir sejumlah unsur pimpinan kepala daerah, Pimpinan Muspida dan Pimpinan SKPD Provinsi Kepri. Kedatangan jenasah ayah masyarakat Kepri itu juga disambut ratusan warga.

Kepala Biro Humas dan Protikoler Provinsi Kepri, Heri Mukhrizal mengatakan, usai upacara penyambutan ini, jenazah akan diserahakan kepada keluarga dan Pemerintah Provinsi Kepri untuk disemayamkan di rumah duka. 

"Selanjutnya, sekitar pukul 7.00-08.00 WIB (Sabtu, 9/4/2016), jenazah Bapak Gubernur akan disemayamkan di Gedung Daerah, dalam melakukan penghormatan dan memberi kesempatan pada masyarakat untuk Melayat," ujarnya. 

Selanjutnya, Sabtu, (9/4/2016) sekitar pukul 11.00 WIB, jenazah akan dibawa untuk disholatkan di Masjid Raya Tanjungpinang. Selanjutnya, jenazah Gubernur Kepri itu akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Pusara Bhakti Km 5 Tanjungpinang. 

"Dalam pelaksanaan pemakaman, Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo, direncnakan akan menjadi inspektur upacara dan dihadiri seluruh pimpinan lainya," tutupnya. 

Editor: Dardani