Bantu Warga Terdampak Pandemi, Polsek Tanjungpinang Timur Kembali Buka Dapur Lapangan
Oleh : Syajarul Rusydy
Kamis | 10-09-2020 | 19:20 WIB
dapur-langan.jpg
Dapur lapangan Polsek Tanjungpinang Timur untuk membantu warga terdampak pandemi Covid-19. (Ist)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Polsek Tanjungpinang Timur dalam rangka antisipasi penyebaran dan penularan Covid-19 serta sosialisasi adaptasi kebiasaan baru, kembali menggelar dapur lapangan dan membagikan makanan kepada masyarakat terdampak wabah virus corona.

"Makanan hasil pelaksanaan dapur lapangan ini dibungkus dan dibagikan kepada masyarakat yang secara langsung terdampak dan mengalami kesulitan di masa pendemi Covid-19 seperti pemulung, tukang parkir, pekerja serabutan dan tukang ojek," ujar Kapolsek Tanjungpinang Timur, AKP Firuddin, di sela kegiatannya, di Komplek Bintan Center, depan Mapolsek Tanjungpinang Timur, Kamis (10/9/2020).

Dalam kegiatan dapur lapangan ini, personel Polsek Tanjungpinang Timur telah membagikan 150 bungkus makanan kepada masyarakat. Dengan cara mengantarkannya langsung kepada warga yang membutuhkan.

"Meski jumlahnya tidak banyak, diharapkan mampu meringankan sebagian beban masyarakat yang mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan hidup dan keluarganya," harap Firuddin.

Kegiatan ini digelar dalam Rangka Operasi Aman Nusa II Polres Tanjungpinang dan sudah rutin dilaksanakan Polsek Tanjungpinang Timur guna antisipasi penyebaran Covid-19 serta sosialisasi adaptasi kehidupan baru kepada masyarakat.

Editor: Gokli