Serah Terima Jenazah Arnold Tambunan Diiringi Isak Tangis Istri dan Anaknya
Oleh : Roland Aritonang
Rabu | 20-02-2019 | 13:40 WIB
istri-anak-menangis1.jpg
Istri dan anak Arnold Tambunan saat serah terima jenazah di Rumah Sakit Raja Ahmad Thabib. (Foto: Roland)

BATAMTODAY. COM, Tanjungpinang - Isak tangis keluarga serta kerabat pecah ketika proses serath terima jenazah Arnold Tambunan (60) berlangsung di ruang jenazah Rumah Sakit Raja Ahmad Thabib, Tanjungpinang, Rabu (20/2/2019) siang.

Arnold Tambunan merupakan purnawirawan TNI AL yang menjadi korban pembunuhan. Jenazahnya ditemukan telah jadi kerangka di septic tank rumah Muhammad Rasyid, pengusaha tenda di Tanjungpinang, Jalan Menur, Gang Juang nomor 15 C, Kelurahan Sei Jang, Kecamatan Bukit Bestari.

Terlihat, istri dan anak-anak korban serta sanak saudara menangis histeris. Mereka tak menyangka orang yang dikasihi meninggal dunia dengan cara sesadis itu.

"Tega betul yang membunuhnya. Sampai-sampai terpisah antara tulang dan daging," ujar seorang perempuan yang diketahui saudara korban dengan tangis yang histeris di ruang jenazah.

Dengan di bungkus kain kafan, jenazah Arnold Tambunan dimasukan dalam peti. Jenazah juga dipakaikan topi purnawirawan TNI AL serta menggunakan jas dan selempang penatua gereja.

Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang, AKP Efendri Ali, menyerahkan secara resmi jenazah Arnold kepada keluarga. "Pada hari ini kami serahkan jenazah almarhum Arnold Tambunan yang merupakan korban pembunuhan," ujarnya.

Melalui serangkaian penyelidikan hampir 6 bulan, kata Ali, pihaknya pun membongkar septic tank di belakang rumah Rasyid dan menguak misteri pembunuhan Arnold Tambunan.

"Sehingga kami menyimpulkan Arnold Tambunan dibunuh. Kami menetapkan dua orang tersangka Rasyid, sudah meninggal akibat kecelakaan lalu lintas dan Abdul yang membantu," jelasnya.

Saat ini jenazah korban sudah dibawa ke rumah duka di komplek perumahan TNI AL di Jalan Pati Unus Tanjungpinang menggunakan mobil jenazah rumah sakit.

Editor: Yudha