Warga Jalan Singkong Tanjungpinang Tangkap Buaya Pemangsa Ternak Ayam
Oleh : Roland Aritonang
Jum\'at | 23-11-2018 | 12:52 WIB
buaya-tpi1.jpg
Buaya sepanjang 2 meter berhasil ditangkap warga. (Foto: Roland)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Warga Jalan singkong 22 RT 4 RW 4 Kelurahan Kota Piring Kecamatan Tanjungpinang Timur menangkap seekor buaya berukuran dua meter yang sering memangsa ternak ayam mereka, Jumat (23/11/2818) pukul 10.30 WIB.

Pantauan BATAMTODAY.COM di lokasi penangkapan, buaya ini menjadi tontonan warga. Dari informasi yang diperoleh buaya ini sudah sering ditemui di tempat ini. Bahkan lebih dari lima meter sering ditemui.

"Tadi ketika saya mau menggali parit di belakang pondok dengar suara kecemplung," kata Yetno, warga yang menangkap buaya tersebut.

Yetno menyebutkan begitu dirinya mendengar langsung melihat ada tiga ekor buaya yang berjemur bawah pondok di belakang rumahnya. Tetapi ketika melihat dirinya langsung lari ke dalam air.

"Begitu nyemplung ke dalam air, langsung kami jerat dengan tali. Sehingga ditangkap itu biasa tapi dapatnya cuma satu," katanya.

Menurutnya, buaya ini sudah lebih dari satu tahun berada di tempat ini, di rawa-rawa bakau. Bahkan karena sering ditemui warga sering melarang anak-anak agar tidak bermain-main di depan rawa bakau tersebut.

"Kalau ganggu manusia belum pernah tapi kalau hewan ternak seperti ayam sering dimangsa buaya," ucapnya.

Sementara itu Feri Ismana, Lurah Kita Piring menambahkan, buaya ini nantinya akan diserahkan ke kebun binatang Kijang. Tujuannya agar habitat buaya tidak punah, karena binatang yang dilindungi.

"Iya nanti kami akan surati Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Tanjungpinang untuk menangani permasalahan buaya ini. Karena ini sangat membahayakan warga yang tinggal di sini," tutupnya.

Editor: Yudha