Dipusatkan di Stadion Sulaiman Abdullah Tanjungpinang

Pertandingkan 26 Cabor, Porprov Kepri IV Digelar 25 November-1 Desember 2018
Oleh : Redaksi
Kamis | 13-09-2018 | 10:52 WIB
ilustrasi-porprov-kepri.jpg
Ilustrasi - Pembukaan Porprov Kepri beberapa tahun lalu. (Dok Batamtoday.com)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Komite Olahraga Nasional (KONI) Kepri melayangkan surat pemberitahuan kepada KONI Kabupaten/Kota terkait pelaksanaan pesta olahraga multi cabang tingkat Provinsi Kepri.

Dilansir situs resmi Pemprov Kepri, dalam surat nomor 086/KONI Kepri/Porprov/IX/2018 yang ditujukan pada KONI Kabupaten/Kota dan pengurus provinsi (pengprov) cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan dalam Porprov, menyatakan bahwa Porprov digelar mulai 25 November hingga 1 Desember.

"Kepastian ini diambil setelah adanya pertemuan antara Ketua Umum KONI Kepri Johanes Kennedy dengan Gubernur Kepri Nurdin Basirun."

Johanes berharap melalui ajang ini bisa menghasilkan atlet-atlet yang berprestasi yang nantinya akan dipersiapkan untuk Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera X di Bengkulu, dan Pra Pekan Olahraga Nasional (PON) XX.

Sebanyak 26 cabor akan dipertandingkan dalam Porprov Kepri IV Tanjungpinang. Yaitu atletik, biliar, binaraga, bola basket, bola voli, bridge, bulu tangkis, catur, dayung, futsal, judo, karate, kempo, panjat tebing, pencak silat, renang, sepakbola, sepeda sport, sepak takraw, tarung derajat, taekwondo, tenis lapangan, tenis meja, muaythai, motor, dan woodball.

Editor: Gokli