Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Trafik Terus Meningkat di Nusa Penida, XL Axiata Tambah 22 BTS 4G di Pulau Penida

21-08-2024 | 18:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Klungkung - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) terus melakukan perluasan dan peningkatan kualitas jaringan di seluruh Indonesia. Sebagai bagian dari area Bali, Pulau Nusa Penida dan Nusa Lembongan yang semakin popular bagi wisatawan mengalami kenaikan trafilk yang tinggi dari tahun ke tahun.

Untuk itu, XL Axiata juga terus berupaya memperkuatkan kualitas jaringan di pulau yang berada di wilayah Kabupaten Klungkung tersebut dengan menempatkan total 22 unit BTS 4G baru di Nusa Penida dan sekitarnya. Semakin baiknya kualitas jaringan XL Axiata ini diharapkan bisa berdampak pada peningkatan produktivitas sektor ekonomi dan sosial budaya, terutama dari sisi digitalisasi di Nusa Penida.

Penguatan Nilai Tukar Rupiah, BI Pertahankan Suku Bunga Acuan 6,25 Persen

21-08-2024 | 17:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) pada 20-21 Agustus 2024 memutuskan untuk mempertahankan BI-Rate sebesar 6,25 persen, suku bunga Deposit Facility sebesar 5,50 persen dan suku bunga Lending Facility sebesar 7,00 persen.

UNIQLO dan Clare Waight Keller Kini Hadirkan Koleksi Pria, Untuk Pertama Kalinya Di UNIQLO : C Fall-Winter 2024

21-08-2024 | 16:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Perusahaan ritel pakaian global asal Jepang, UNIQLO, hari ini mengumumkan peluncuran terbaru koleksi UNIQLO : C 2024 Fall/Winter, lini koleksi pakaian yang hadir dari buah karya desainer kenamaan asal Inggris Clare Waight Keller, yang terkenal dengan karyanya yang sophisticated dan effortless. Mengambil tema Spirit of a Modern City, koleksi 2024 Fall/Winter ini menangkap geliat kehidupan urban yang dinamis melalui koleksi esensial LifeWear yang kini disempurnakan agar selaras dengan gaya hidup para pencinta UNIQLO: C. Barbican Centre di Inggris merupakan inspirasi yang mendasari koleksi kali ini, tersemat sentuhan garis-garis minimalis serta detail yang merepresentasikan esensi keindahan serta kenyamanan dalam nuansa pakaian Fall/Winter.

Indonesia-Singapura Bahas Kerja Sama di Bidang Teknologi hingga Pengembangan Kapasitas SDM

21-08-2024 | 13:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Ketenagakerjaan Singapura, Tan See Leng, yang juga merangkap sebagai 2nd Minister of Trade and Industry.

Pertemuan itu berlangsung di sela-sela pertemuan 2nd Asia Zero Emission Community (AZEC) Ministerial Meeting and Related Events yang diselenggarakan di Jakarta, pada Rabu (21/08/2024).

Kemenperin Sebut Penerapan SNI Emas Jamin Kualitas dan Lindungi Konsumen

21-08-2024 | 12:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Produk emas, baik berupa emas batangan maupun perhiasan merupakan instrumen investasi yang sudah cukup lama diminati oleh masyarakat Indonesia. Pasalnya, produk ini cenderung menguntungkan karena harga jual yang stabil bahkan meningkat dari tahun ke tahun.

Kementerian Perindustrian mencatat, nilai ekspor barang perhiasan dan barang berharga menyentuh angka USD 547,5 juta pada 2023, atau naik 67,7% dibandingkan capaian tahun 2022 sebesar USD 326 juta. Komoditi emas juga tengah mencatatkan angka all time high di pasar internasional.

Pemerintah Dukung Penuh Optimalisasi Transformasi Digital

21-08-2024 | 11:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Memiliki penduduk lebih dari 270 juta, Indonesia merupakan pasar yang besar untuk industri teknologi baru, termasuk Artificial Intelligence (AI).

Datareportal 2023 melaporkan bahwa terdapat 212 juta pengguna internet di Indonesia dengan penetrasi internet sebesar 77%, 167 juta pengguna media sosial, dan 353 juta sambungan seluler aktif. Pemanfaatan AI di Indonesia diproyeksikan akan menyumbang sekitar 12% peningkatan PDB nasional atau sebesar USD 366 miliar pada 2030 nanti.

Marina Bay Sands Hadirkan Penawaran Gaya Hidup Menarik di Semester II 2024

20-08-2024 | 18:04 WIB

BATAMTODAY.COM, Singapura - Marina Bay Sands bersiap untuk separuh kedua tahun 2024 yang penuh semangat, saat resor terpadu ini meluncurkan serangkaian penawaran gaya hidup premium yang menarik bagi para tamunya.

Resmi Ditutup, GMP 2024 Catatkan Transaksi UMKM Lebih dari Rp 1,75 Miliar

20-08-2024 | 14:44 WIB

BATAMTODAY.COM, Batam - Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kepri, Adidoyo Prakoso, secara resmi menutup rangkaian kegiatan Gebyar Melayu Pesisir (GMP) 2024 pada Minggu (18/8/2024) di Harbour Bay Downtown, Batam.

GMP 2024 yang mengusung tema 'Digitalisasi untuk Transformasi Ekonomi Kepri bagi Kemajuan Negeri' telah berlangsung selama 4 hari sejak tanggal 15 Agustus 2024. GMP merupakan Strategic Flagship Event tahunan Provinsi Kepri, pada tahun ini disinergikan dengan kegiatan Bahanakan Cinta Bangga dan Paham Rupiah (BAHARI) Kepri dan Pekan QRIS Nasional (PQN) yang secara serentak diselenggarakan di seluruh daerah di Indonesia.