Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

70 Ribu Warga Jerman Mengungsi akibat Temuan Bom 1.400 Ton
Oleh : Redaksi
Kamis | 31-08-2017 | 14:38 WIB
bom11.gif Honda-Batam
ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Berlin - Hampir 70.000 penduduk di Frankfurt, Jerman diungsikan dari rumah mereka menyusul penemuan bom era Perang Dunia II yang belum meledak seberat 1.400 ton. Ini evakuasi terbesar sejak era perang di Jerman.

Rencananya, bom yang diberi nama Blockbuster ini akan dijinakkan pada hari Minggu, 3 Agustus 2017, sehingga perlu mengamankan warga di sekitar dari resiko bom seberat 1.400 ton itu.

Polisi mengatakan bom tersebut ditemukan pada hari Selasa, 29 Agustus 2017. di dekat kampus Westend di Goethe Frankfurt University. Lokasi penemuan bom saat ini dijaga ketat oleh aparat berwenang.

Bom tipe HC 400 adalah bom berkapasitas tinggi yang biasa digunakan dalam serangan udara oleh pasukan angkatan udara Inggris.

"Karena ukurannya yang sangat besar, tindakan pengamanan yang harus diambil, belum lagi lokasi yang ditemukannya di Jalan Wismarer, yang dekat dengan pusat kota," kata polisi, seperti yang dilansir Daily Mail pada 30 Agustus 2017.

Setelah lebih dari 70 tahun perang berakhir, bom sering ditemukan di Jerman yang merupakan peninggalan era pemboman oleh Nazi. Evakuasi terbesar berlangsung pada Natal yang lalu, ketika sebuah bom milik Inggris memaksa 54.000 orang keluar dari rumah mereka di kota selatan Augsburg.

50.000 warga lainnya harus meninggalkan rumah mereka di kota Hanover, Jerman pada Mei lalu untuk sebuah operasi mengamankan beberapa bom era Perang Dunia II.

Sumber: Tempo.co
Editor: Yudha