Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pemkab Bintan Gelar Upacara HUT RI ke-72 di Lapangan Relif Antam Kijang
Oleh : Syajarul Rusydy
Senin | 07-08-2017 | 13:14 WIB
Apri1.gif Honda-Batam
Bupati Bintan Apri Sujadi. (Foto: Syajarul)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bintan dipastikan gelar upacara peringatan HUT RI ke-72 di Lapangan Relif Antam Kijang, Kecamatan Bintan Timur (Bintim) pada 17 Agustus 2017 mendatang.

"Upacara kita laksanakan di Lapangan Relif Antam. Sedangkan besoknya, acara hiburan rakyat kita gelar di Kecamatan Sri Kuala Lobam," ujar Bupati Bintan, Apri Sujadi saat ditemui di Kijang, Senin (7/8/2017).

Usai upacara, kata Apri di Kijang juga bakal digelar beberapa rangkaian kegiatan seperti permainan rakyat. Sedangkan di masing-masing Kecamatan juga menggelar berbagai pelombaan seperti bola volly, bola kaki dan lain sebagainya.

"Saat ini, juga sudah berlangsung berbagai perlombaan olahraga, yang kita intruksikan setiap Kecamatan memeriahkan HUT RI yang ke-72 ini," sebut Apri.

Sementara itu, Lurah Kijang Kota Antton Hatta Wijaya kepada BATAMTODAY mengatakan, pihaknya sedah menggelar perlombaan bola volly dan domino.

"Kalau untuk wilayah kita sudah berjalan, baru semalam mulai, dua acara ini memang dikususkan untuk memeriahkan HUT RI," sebut Anton.

Editor: Yudha