Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kerja Sama dengan Perdami Jabar, Dinas P2KB Lingga Gelar Operasi Katarak Gratis
Oleh : Nurjali
Sabtu | 22-07-2017 | 10:50 WIB
Operasi-01.gif Honda-Batam
Kepala Dinas P2KB Lingga, dr Muhammad Syamsurizal. (Foto: Nurjali)

BATAMTODAY.COM, Dabosingkep - Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Lingga menggelar operasi katarak gratis di Rumah Sakit Umum Daerah Dabosingkep bekerjasama dengan Persatuan Dokter Ahli Mata Indonesia (PERDAMI) Cabang Jawa Barat, Sabtu (22/7/17).

Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Lingga, dr Muhammad Syamsurizal mengatakan kegiatan yang diikuti seluruh masyarakat yang ada di Kabupaten Lingga tersebut dihadiri sedikitnya 170 orang dari berbagai tempat.

"Peserta ada 170 orang, nanti kita periksa dulu, apakah layak dioperasi atau tidak pada hari ini," sebutnya.

"Pemeriksaannya tensi terlalu tinggi, mengidap diabetes atau gulanya tinggi, dan kataraknya belum matang atau masak, tidak dapat dilakukan operasi," imbuh Syamsurizal.

Sedikitnya ada enam orang dokter spesialis yang diturunkan untuk melakukan operasi ini, dengan membuka lima tempat tidur untuk operasi.

"Target kita dari 170 orang ini, paling hanya delapan puluh persen yang dapat dilakukan operasi pada hari ini," sebutnya.

Operasi ini akan berlangsung selama satu hari dan ditargetkan semuanya akan selesai pada hari ini. "Besok kita tinggal lakukan pemeriksaan lanjutan, atau chek up," kata dia.

Para peserta yang dari luar Dabosingkep, akan dijemput di pelabuhan Jagoh untuk menuju ke RSUD sementara biaya transportasinya ditanggung dari masing-masing peserta. "Setelah di rumah sakit, mereka kita berikan snack atau konsumsi lainnya," tutupnya.

Editor: Gokli