Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Cocok untuk Selfi, Main Game dan Nonton Video

Tahun Ini, Himax akan Merilis Smartphone Dual Kamere Belakang
Oleh : Suci Ramadhani
Senin | 17-07-2017 | 11:27 WIB
Himax-01.gif Honda-Batam
Promotir Himax, Sri Mulyani memamerkan sejumlah smartphone Himax di SP Sagulung. (Foto: Suci Ramadhani)

BATAMTODAY.COM, Batam - Setelah meluncurkan smartphone H1 Plus dan H Pro, tahun 2017 ini Himax juga akan merilis handphone baru yang diberi nama Himax X Play. Smartphone ini akan hadir dengan desain mewah dengan mengusung dual kamera belakang.

Promotir Himax, Sri Mulyani menyampaikan Himax X Play akan mengusung dual kamere belakang 13 MP dan 2 MP dengan fitur autofocus dan dual-LED. Selain itu, Himax X Play juga akan dilengkapi dengan kamere depan 8 MP.

"Handphone ini sangat optimal digunakan untuk selfi," ujar Sri, ditemui di Sentosa Plaza (SP) Sagulung, Batam, Senin (17/7/2017).

Dijelaskannya, Himax X Play akan mengandalkan jaringan 4G LTE dengan sistem operasi android v7.0 Nougat. Ini akan sangat nyaman digunakan untuk browsing dan berbagai kebutuhan lainnya.

"Yang suka main game atau menonton video kami rasa mengunakan smartphone ini akan sangat nyaman, karena Himax X Play nantinya akan mengusung layar lebar 5.5 inci dengan resolusi 720 x 1280 pixels yang dipadukan dengan teknologi layar IPS LCD. Kemudian untuk bagian baterai, Himax X Play akan dibekali baterai 3000 mAh," jelasnya.

Harga Himex X Play hanya Rp2.999.000. Nantiknya konsumen bisa mendapatkan garansi nasional mesin selama 1 tahun dan garansi asesoris 3 bulan serta mendapatkan free anti gores kaca dan silikon.

"Dalam garansi kerusakan akan diganti baru baik itu mesin, handpnone dan asesosis. Kalau asuransi hanphone hanya berlaku selama 1 minggu apabila ada terjadi mati total atau error maka konter akan mengganti baru dalam jangka 1 minggu," kata dia.

Untuk informasi dan pemesanan bisa mengunjungi stans Himax di SP Sagulung.

Editor: Gokli