Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Harga Semen Padang Terus Melonjak di Tanjunguban
Oleh : CR-15
Rabu | 10-05-2017 | 16:38 WIB
toko-bangunan-400x192.gif Honda-Batam

Toko bahan bangunan di Serikuala Lobam (Foto: CR-15)

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Harga semen di Tanjunguban, Kecamatan Bintan Utara, terus merangkak naik setiap tahunnya. Hal tersebut berbeda dengan harga bahan bangunan lainnya yang masih dalam kondisi stabil.

Dari hasil penelusuran BATAMTODAY.COM, Jackly (26), salah seorang pemilik toko bahan bangunan di Jalan Indunsuri, Serikuala Lobam, membeberkan penyebab naiknya harga semen tersebut.

"Di sini menjual semen merek semen padang. Karena rata-rata masyarakat di sini pakai semen itu. Harga semen padang memang naik, tahun lalu Rp64 ribu per sak. Sekarang sudah Rp66 ribu per sak," ungkapnya, Rabu (10/5/2017).

Sementara, katanya lagi, harga bahan bangunan yang lain masih stabil. "Kalau untuk bahan bangunan lain seperti pasir, batu bata, asbes dan spandex harganya stabil, masih sama dengan harga tahun lalu," tambahnya.

Rincian harga dipasaran yakni, batu batako per bijinya adalah Rp2 ribu, sementara harga bata merah Rp1300 - Rp 1400 per biji.

Harga pasir satu lori sekitar Rp340 ribu. Untuk Asbes harga pasarannya Rp52 ribu per keping. Dan spandex ukuran standart 6x0,33 m Rp220ribu per keping.

Editor: Udin