Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Bupati Aunur Rafiq Sampaikan Rencana Pembangunan Karimun kepada Tiga Anggota DPRD Kepri
Oleh : Redaksi
Jum'at | 31-03-2017 | 13:26 WIB
bupati-dan-dprd-provinsi.gif Honda-Batam
Bupati Karimun Aunur Rafiq bersama Anggota DPRD Kepri Dapil Karimun (Sumber foto: Tribun Batam)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Bupati Karimun, Aunur Rafiq memaparkan perencanaan pembangunan di tahun 2017 kepada Anggota DPRD Provinsi Kepri di kantor Pemkab Karimun, Kamis (30/3/2017).

Kegiatan ini dilakukan bersamaan dengan tiga Anggota DPRD Provinsi Kepri melaksanakan reses ke daerah pemilihannya (dapil) di Karimun.

Rafiq menyebutkan, total anggaran yang diajukan ke provinsi mencapai Rp 600 miliar, yang merupakan usulan yang akan diajukan dalam pembahasan Rakorbang Provinsi Kepri nanti.

Adapun yang diajukan adalah rencana pembangunan sesuai visi dan misi Kabupaten Karimun.

Di antaranya bidang infrastruktur, budaya, sosial, ekonomi kerakyatan dan bidang lainnya.

Anggota legislatif tersebut adalah Ketua Komisi II, Iskandarsyah, Joko Nugroho dari Fraksi Demokrat dan Iswandi dari Fraksi PDI P.

Rafiq mengatakan tahun 2017 ini Karimun akan memrioritaskan pembangunan infrastruktur yang bertujuan peningkatan kesejahteraan masyarakat Karimun.

Di antaranya konektifitas antar pulau, jembatan penghubung Moro dan Pulau Jang, runaway bandara Raja Ali Haji, pelabuhan parit rampak, pemeliharaan jalan provinsi dan drainase.

Iskandarsyah mewakili kedua rekannya mengatakan akan menampung aspirasi masyarakat Karimun. Selanjutnya usulan-usulan yang telah diperoleh akan dibawa untuk dibahas di tingkat provinsi.

"Kami mau Musrenbang tingkat provinsi harus ada koordinasi yang kuat antara kami dan Bupati. Karena kami merupakan perwakilan masyarakat karimun. Kita berharap pertumbuhan ekonomi semakin meningkat," katanya.

Sumber: Tribun Batam
Editor: Udin