Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pasca Pergantian Sejumlah Kepsek SD dan SMP

Muslim Bidin Berharap Pendidikan di Batam Makin Baik
Oleh : Irwan Hirzal
Senin | 06-02-2017 | 09:51 WIB
Muslem01.gif Honda-Batam

Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Muslim Bidin. (Foto: Dok BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Batam - Kepala Dinas Pendidikan, Muslim Bidin berharap pendidikan di Kota Batam akan semakin baik pasca pergantian sejumlah Kepala Sekolah SD dan SMP.

 

"Ada yang diganti dan ada yang kembali menjabat sebagai Kepsek. Ini untuk penyegaran demi kebaikan dunian pendidikan di Batam kedepannya. Tidak ada maksud lain," kata Muslim, Senin (6/2/2017).

Muslim menjelaskan sejumlah kepala sekolah yang dicopot antara lain, Kepala SDN 003 Sungai Beduk, SDN 006 Batuaji, SDN 021 Sagulung, Kepala SMPN 2, SMPN 3, SMPN 20, SMPN 23, SMPN 25, SMPN 29, SMPN 42, dan SMPN 52.

Pergantian sejumlah Kepala Sekolah di Batam, kata Muslim, agar dapat memberikan perubahan yang lebik baik dari sebelumnya, baik dari segi prestasi siswa atau yang lainnya.

Ia juga menghimbau kepada semua Kepala Sekolah agar bisa memberikan contoh yang baik kepada semua guru dan siswa/siswi.

"Pergantian kepala sekolah ini bukan buntut dari permasalahan jual beli buku Lembar Kerja Siswa (LKS), tapi memang harus ada penyegaran dan disamping itu ada sejumlah kursi kepala sekolah yang kosong," pungkasnya.

Editor: Gokli