Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Penerimaan Pegawai Honor, Ribuan Pelamar Serbu BKD Bintan
Oleh : Ismail
Senin | 05-12-2016 | 19:38 WIB
ribuan-pelamar-mengantre.gif Honda-Batam

Ribuan pelamar banjiri Kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Bintan Sejak dibukanya penerimaan tenaga honorer di Pemerintah Kabupaten Bintan (Foto: Ismail)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Sejak dibukanya penerimaan tenaga honorer di Pemerintah Kabupaten Bintan, pada Minggu (4/11/2016) kemarin, Kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Bintan dibanjiri ribuan pelamar. Sejak Senin (5/11/2016) pagi, ribuan pelamar yang notabene warga Bintan, tampak mengantre di depan kantor BKD Bintan, di kawasan Bintan Buyu, menunggu giliran untuk mendaftarkan.

Kepala Bidang Mutasi BKD Bintan, Ami Rofian mengakui, antusias warga Bintan pada penerimaan tenaga honorer ini sungguh besar. Hal tersebut dikarenakan masih banyak warga Bintan yang berkeinginan bekerja di pemerintahan.

"Kalau hari Minggu (4/11/2016) kemarin, hanya 224 pelamar. Hari ini, Senin (5/11/2016), kami belum dapat data resminya. Bisa jadi ribuan-lah," ujarnya saat ditemui di ruang kerjanya.

Ami menjelaskan, sekitar 28 formasi yang dibuka pada penerimaan honorer kali ini. Mulai dari tenaga kesehatan seperti dokter, apoteker, bidan, perawat, dan lainnya, hingga tenaga administrasi umum, sampai tenaga pemadam kebakaran.

"Seleksinya dimulai dengan kelengkapan administrasi, verifikasi data, hingga ujian tertulis. Untuk informasinya, bisa buka website BKD Bintan," kata Ami.

Ditambahkan Ami, hingga kini belum bisa dipastikan jumlah honorer yang akan diterima dalam tahap penyeleksian. Karena, anggaran penerimaan honorer baru masih dalam pembahasan pada APBD 2017. Setelah rampung, lanjutnya, baru bisa diketahui jumlah tenaga honorer baru yang akan diterima di Pemerintah Kabupaten Bintan.

"Saat ini kami hanya menerima pendaftaran hingga tahap tes tertulis saja. Setelah pembahasan tersebut rampung nanti, baru kita tarik benang merah (sistem rangking-red) yang lulus tes tertulis," imbuhnya.

Editor: Udin