Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Wanita Bintan Wajib Miliki Keterampilan
Oleh : Ismail
Sabtu | 03-12-2016 | 17:30 WIB
dalmasrisyam.jpg Honda-Batam

Wakil Bupati Bintan, Dalmasri Syam. (Foto: Ismail)

BATAMTODAY.COM, Bintan - Di balik pria yang sukses, ada wanita yang hebat. Begitulah ungkapan yang disitir Wakil Bupati Bintan, Dalmasri Syam di hadapan puluhan wanita dalam Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Bintan. Ungkapkan itu disampaikannya saat membuka kegiatan pelatihan membuat hantaran pengantin di aula Kantor Camat Toapaya, Jumat (2/12/2016).

 

Menurutnya, peran wanita dalam pembangunan Bintan sangat penting. Untuk itu, setiap wanita di Bintan mesti memiliki keterampilan tertentu. Dalam hal ini, Pemkab Bintan selalu mendukung setiap bentuk kegiatan demi meningkatkan keterampilan kaum wanita.

"Pemerintah daerah dalam hal ini sangat memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan-kegiatan yang sifatnya membangun kreatifitas. Hal tersebut sangat perlu, disamping untuk pengetahuan diri sendiri, ini juga bisa dijadikan penggerak ekonomi keluarga yang dapat menaikan taraf ekonomi kehidupan," ungkapnya.

Disamping itu, lanjut Dalmasri, kegiatan pembuatan hantaran pernikahan tersebut, bisa mempertahankan nilai kebudayaan di Bintan. Sebagaimana diketahui, seiring dengan perkembangan zaman, nilai budaya yang sudah diwariskan turun menurut sedikit demi sedikit mulai luntur.

"Melalui kegiatan ini, sebagai wujud mempertahankan nilai budaya. Ini juga menjadi peran penting wanita," ungkap Dalmasri.

Sementara itu, Ketua GOW Bintan, Herdawati mengungkapkan, tujuan diadakan kegiatan ini untuk meningkatkan peran serta wanita dalam pembangunan daerah. Melalui pelestarian budaya serta dapat meningkatkan keterampilan yang nantinya dapat dijadikan sebagai penggerak ekonomi kreatif di setiap wilayah masing-masing.

"pesan yang kuat dalam pelatihan ini adalah dapat melestarikan budaya yang ada dikabupaten bintan," tuturnya.

Editor: Dardani