Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kasus Penganiayaan Wartawan Sandy

Polisi Masih Tunggu Hasil Visum
Oleh : Hendra Zaimi
Kamis | 30-12-2010 | 15:31 WIB

Batam, batamtoday - Polisi masih menunggu hasil visum dari pihak Rumah Sakit Awal Bross (RSAB), untuk melanjutkan pemeriksaan terhadap kasus Sandy, wartawan lokal Batam yang menjadi korban penganiayan oleh Sekda Batam, Agussahiman.

Demikian dikatakan Kasat Reskrim Polresta Barelang Kompol Aries Andhi kepada batamtoday, Kamis (30/12) di Mapolresta Barelang.

Aries menerangkan proses pemeriksaan akan dilanjutkan dengan melakukan pemanggilan terhadap Agussahiman untuk melakukan pemeriksaan atas kasus tersebut.

"Saat ini kita sudah memeriksa beberapa saksi terhadap kasus Sandy," kata Aries.

Dia menambahkan, pihaknya saat ini masih menunggu hasil visum tersebut untuk melanjutkan pemeriksaan, jika nanti unsur dan bukti sudah lengkap dalam berita acara pemeriksaan (BAP), Polisi secepatnya akan melakukan pemanggilan terhadap Agussahiman.

Seperti diberitakan beberapa waktu lalu bahwa Sandy seorang wartawan dari media lokal telah dicekik oleh Sekda Kota Batam Agussahiman saat melakukan  konfirmasi di ruang kerjanya pada 8 Desember 2010, bertepatan dengan peringatan hari anti korupsi sedunia. Pada saat itu Sandy menanyakan soal dugaan penyelewengan dana pengelolaan swastanisasi sampah di Kota Batam.