Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pulang Kerja, Magdalena Ditabrak Motor
Oleh : Gokli/Dodo
Sabtu | 17-09-2011 | 12:30 WIB
Laka-Lecet.gif Honda-Batam

Magdalena meringis kesakitan usai ditabrak sepeda motor. (Foto: Iwan)

BATAM, batamtoday - Magdalena Nasution (24), warga Putri 7 Blok D/9, mengalami luka-luka setelah ditabrak dua pria berboncengan yang mengendarai Honda Supra warnah hitam BP 3140 EB di depan Kavling STM Batuaji, Jumat (16/9/2011) sore.

Dua orang pengendara motor ini diketahui bernama Zainudin (19) dan Safrudin (19), warga Kavling Lama Punggur. Motor yang ditumpanginya menghantam Magdalena yang tengah menyeberang jalan.

"Magdalena terlempar sedangkan pengendara motor itu terkapar di tengah jalan," kata Alam, saksi mata.

Alam diketahui rekan dari Zainudin dan Safrudin, yang mengendarai sepeda motor di belakang kedua rekannya itu. Mereka hendak menuju Universitas Putra Batam untuk melakukan daftar ulang kuliah.

"Pada saat melaju di jalan, mereka (Zainudin dan Safrudin, red) di depan saya dengan jarak sekitar 5 meter. Tidak tahu kenapa, mereka menabrak Magdalena," jelas Alam lagi.

Setelah terjadi tabrakan, Alam langsung membawa Magdalena ke rumahnya untuk menyelesaikan permasalahan tabrakan itu secara baik-baik bersama dengan rekannya Zainudin.

Saat ditemui batamtoday di kediamanya, Magdalena menjelaskan, saat itu dia baru saja pulang kerja dari salah satu perusahaan di Mukakuning. Dan pada saat dirinya menyebrang, tiba-tiba dia ditabrak sepeda motor yang melaju kencang dari arah Mukakuning menuju arah Tanjunguncang.


"Saya ditabrak saat nyebrang ke kavling STM," ujar korban, yang akrab dipanggil Lena.

Lena juga mengatakan, sepeda motor itu menabrak dia tepat di bagian paha kiri, hingga mengakibatkan paha kirinya bengkak membiru. Kedua tangan dan kakinya juga mengalami luka-luka. Sementara itu, salah seorang dari pria yang menabrak dia, Zainudin, juga ikut terluka. Akan tetapi tidak separah yang dialami dirinya.

"Luka dia (Zainudin, red.) tidak begitu parah, hanya luka lecet aja di bagian tangan dan dagu," katanya.

Lena dalam kondisi kesakitan, saat ditemui batamtoday di rumahnya menambahkan, Alam dan Zainudin mengajak dia supaya berdamai dan bersedia membayar semua biaya pengobatan.