Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pencarian MH370 Dihentikan Sementara
Oleh : Redaksi
Jum'at | 22-07-2016 | 16:58 WIB
malaysia-airlines.jpg Honda-Batam

Malaysia Airlines. (Foto: istimewa)

BATAMTODAY.COM - Cina, Malaysia, dan Australia akan menghentikan sementara, bukannya menghentikan sama sekali, pencarian pesawat MH370 Malaysia Airlines setelah wilayah pencarian saat ini sudah diperiksa.

 

Mereka sebelumnya menyepakati penghentian pencarian pada bulan Juli atau Agustus jika tidak ada temuan "informasi baru yang meyakinkan".

Pesawat milik Malaysia Airlines dengan 239 penumpang dan awak tersebut hilang pada bulan Maret 2014.

Sebagian besar anggota keluarga mengatakan mereka tidak ingin pencarian dihentikan sampai pesawat ditemukan.

Pencarian yang dipimpin Australia menggunakan peralatan tidak berawak di dasar laut dan perlengkapan sonar untuk memeriksa daerah seluas 120.000 km2 di Samudra Hindia selatan, tempat pesawat diduga mengalami kecelakaan. Namun temuan yang didapat sejauh ini tidak ada kaitannya dengan MH370.

Meskipun demikian sejumlah puing yang dipastikan dari Boeing 777 ditemukan di sejumlah kepulauan yang terletak ribuan mil dari wilayah pencarian. MH370 adalah satu-satunya Boeing 777 yang hilang di dunia.

Hanya didapat sedikit rincian terkait kelanjutan pencarian, tetapi kantor berita Reuters mengutip menteri perhubungan Malaysia yang mengatakan "bukan berarti pemerintah menyerah terkait pencarian pesawat".

Sumber: BBC
Editor: Dodo