Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

60 Penumpang MV Batavia Tertahan di Lingga
Oleh : Juhari/Dodo
Rabu | 07-09-2011 | 18:49 WIB
Penumpang-MV-Super-jet-3-F.gif Honda-Batam

Pelabuhan Lingga.

LINGGA, batamtoday - Sebanyak 60 penumpang MV Batavia tujuan Tanjungpinang tertahan di Lingga lantaran kapal yang ditunggu tak kunjung merapat pada Rabu (7/92011).

"MV Batavia mengalami kesulitan pasokan bahan bakar sehingga tidak merapat ke Lingga," kata Emran, Kepala Kantor Pelabuhan Dabo Singkep kepada batamtoday.

Emran mengatakan akibat kondisi ini pihaknya menyarankan kepada agen MV Batavia agar mau menerima pengembalian tiket para penumpang yang telah terlanjur dibeli.

Beberapa penumpang memilih untuk naik kapal tujuan Batam dan mendapatkan uang pengembalian tiket sebagian. Sedangkan beberapa penumpang lainnya memutuskan untuk berangkat besok.

Sementara itu, beberapa penumpang yang berharap dapat menjajal armada baru yakni MV Super Jet terpaksa harus gigit jari lantaran kapal yang baru diresmikan peresmiannya oleh HM Sani, Gubernur Kepri beberapa waktu lalu kini sudah rusak.

"Para penumpang Super Jet terpaksa harus menggunakan armada pengganti yakni MV Gembira II dan Baruna Permai tujuan Batam," kata Emran.

Pada kesempatan yang sama Emran juga mengatakan arus balik Lebaran pada H+1 hingga H+5 terdapat 4.155 penumpang yang tercatat di Pelabuhan Dabo Singkep. Rata-rata penumpang ini memiliki tujuan ke Kota Tanjugpinang.

Untuk arus mudik, Emran merinci sebanyak 4.423 orang penumpang tercatat turun di Lingga. Kesemua penumpang ini kebanyakan berasal dari Batam maupun Karimun.

"H-2 Lebaran merupakan puncak arus mudik dimana tercatat 1.089 penumpang masuk ke Lingga pada hari itu," pungkas Emran.