Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Jelang Lebaran, Tukang Jahit di Karimun Kebanjiran Order
Oleh : Alrion/Dodo
Sabtu | 20-08-2011 | 14:08 WIB
Tukang_Jahit.jpg Honda-Batam

Tukang jahit di Karimun banjir order jelang Lebaran. (Foto: Istimewa)

KARIMUN, batamtoday - Menjelang datangnya hari raya Idul Fitri 1432 Hijriah, tukang jahit di Karimun kebanjiran order pembuatan. Kebanyakan order yang masuk adalah permintaan pembuatan baju melayu dan baju perempuan, baik dewasa maupun anak-anak.

"Ada peningkatan order secara signifikan dibandingkan hari biasa," kata Mury, pemilik Mury Tailor di Desa Pongkar Karimun, Sabtu, 20 Agustus 2011.

Mury mengatakan pada hari biasa, pesanan jahitan baju yang dia terima berkisar dua hingga lima stel per harinya. Namun pada jelang Lebaran kali ini, dirinya menerima order pembuatan baju hingga 20 stel per hari.

Dia menjelaskan pesanan pakaian yang dikerjakan hari ini merupakan pesanan yang ia terima sejak dua minggu yang lalu.

"Kalau pesannya hari ini, kami sudah tak mampu lagi kerjakan karena oredran sudah terlalu banyak," ungkapnya.

Untuk tidak mengecewakan pelanggan, Mury akhirnya mereferensikan beberapa rekannya untuk pengerjaan order yang tak dapat dia kerjakan.

"Biasanya sesama kami tukang jahit, saling memberikan orderan. Tetapi saat ini semuanya penuh," pungkas Mury.