Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pemko Batam Terkendala Dana untuk Bersihkan Aksi Vandalisme
Oleh : Roni Ginting/Dodo
Sabtu | 20-08-2011 | 11:43 WIB
Salim,-Kabag-Humas.gif Honda-Batam

Salim, Kepala Bagian Humas Pemko Batam. (Foto: Istimewa)

BATAM, batamtoday - Aksi vandalisme atau melakukan corat-coret di dinding fasilitas umum di sejumlah tempat di Batam jadi permasalahan tersendiri yang hingga kini masih belum bisa diatasi. Bahkan, untuk membersihkan coretan-coretan tersebut, Pemerintah Kota Batam masih terkendala pendanaan dan lempar tanggung jawab.

"Untuk mengatasinya, harus ada pendanaan lagi. Kita lihat dulu apakah itu tanggungjawab Otorita atau dari kita," ujar Salim, Kabag Humas Pemko Batam kepada batamtoday, Sabtu, 20 Agustus 2011.

Dia juga mengatakan bahwa aksi vandalisme merupakan perbuatan orang iseng yang tidak bertanggungjawab. Pihaknya, melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) selalu melakukan pengawasan melalui patroli-patroli rutin.

"Namun saat momen patroli, mereka sering kucing-kucingan dengan petugas. Kalau kedapatan akan diambil tindakan tegas," tuturnya.

Selain itu, juga dilakukan pendekatan secara persuasif kepada anak-anak jalanan, sabagai contohnya melakukan kegiatan buka bersama dan memberikan masukan-masukan yang positif.

Diberitakan sebelumnya, aksi vandalisme bisa dilihat di terowongan Pelita, coret-coretan bisa dilihat di seluruh dindingnya dan membuat tempat tersebut jadi terkesan kumuh serta jorok. Hal yang sama juga terlihat hampir di semua halte bus. Bahkan, aksi coret-coret juga menyasar di rambu-rambu lalulintas.