Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Satu Siswa Tak Ikut Ujian Nasional di SMA 1 Karimun
Oleh : Nursali
Senin | 04-04-2016 | 14:15 WIB
ujian_nasional_di_k_arimun.jpg Honda-Batam
Ujian Nasional di Karimun. (Foto: Nursali)

BATAMTODAY.COM, Karimun - Dari 313 siswa yang mengikuti Ujian Nasional (UN) di Kabupaten Karimun, hanya 1 orang siswa yang tidak mengikuti ujian akhir tersebut. Kepala Sekolah SMA 1 Karimun, Riandy mengatakan, siswa yang absen UN tersebut karena permasalah keluarga sehingga tidak dapat mengikuti ujian kelulusan tersebut.

"Sudah kita upayakan agar siswa yang bersangkutan tetap bisa mengikuti ujian nasional, namun ada masalah keluarga. Itu yang kita dapat keterangan dari keluarga siswa tersebut," kata Kepala Sekolah SMA 1 Karimun, Riandy kepada BATAMTODAY.COM di ruang kerjanya, Senin (4/4/2016)

Ia juga mengatakan siswa yang bersangkutan tersebut terpaksa diberi keterangan alfa atau tanpa keterangan dalam daftar hadir UN di sekolah tersebut. "Kita telah berupaya semaksimal mungkin. Terpaksa kita buat alpa ia," katanya lagi.

Dirinya menambahkan untuk menjaga kerahasiaan dan keamanan ujian, pihaknya membentuk sistem pengawasan yang dilakukan oleh guru dari sekolah lain.

"Dengan begitu, tingkat kecurangan dapat ditekan," pungkasnya.

Editor: Dardani