Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kadar Alkohol Untuk Jantung yang Sehat
Oleh : Redaksi
Senin | 29-02-2016 | 13:12 WIB
red_wine1.jpg Honda-Batam
Ilustrasi minuman anggur merah. (Foto: Istimewa)

BATAMTODAY.COM - Red wine memiliki reputasi sebagai penyehat jantung, asal dikonsumsi dalam takaran yang tepat.  Para peneliti dari Norwegian University of Science and Technology dan Karolinska Institute di Stockholm meneliti efek alkohol pada jantung.

Studi pertama, dimuat dalam Journal of Internal Medicine, menemukan bahwa nol pengaruhnya terhadap gagal jantung. Mereka meneliti konsumsi alkohol dan laporan medis 60.665 partisipan antara tahun 1995-1997. Total ada  1.588 partisipan mendapat serangan jantung pada periode itu. Mereka yang mendapat serangan jantung adalah yang jarang atau tidak pernah minum alkohol. 

Sedangkan mereka yang minum alkohol lima sajian dalam seminggu, memiliki risiko terkena gagal jantung 21 persen lebih rendah dari yang jarang atau tidak pernah minum alkohol. Partisipan yang minum antara satu hingga lima sajian dalam satu minggu memiliki risiko gagal jantung dua persen lebih rendah.  

Pada studi kedua yang dipublikasikan oleh International Journal of Cardiology, 58.827 partisipan dikelompokkan berdasar seberapa sering mereka minum alkohol. Hasilnya, 2.966 partisipan mengalami serangan jantung antara tahun 1995-2008. Dari tiap gelas alkohol (red wine) yang partisipan minum, risiko serangan jantung berkurang sebanyak 28 persen.

"Terlihat bahwa alkohol meningkatkan kadar kolesterol baik. Tapi, di sisi lain, alkohol dapat meningkatkan tekanan darah. Maka, yang terbaik jika Anda ingin minum alkohol, minumlah  dalam kadar moderat. Antara tiga sampai lima sajian red wine perminggu, saya kira adalah yang terbaik," kata penulis penelitian Imre Janszky, profesor bidang kesehatan sosial Norwegian University of Science and Technology.

Peneliti juga menemukan, risiko sekarat karena gagal jantung meningkat pada mereka yang minum alkohol lebih dari lima sajian perminggu. Konsumsi alkohol dalam jangka waktu lama juga dapat melemahkan kinerja jantung dalam memompa darah. 

"Saya tidak meminta Anda untuk jadi pecandu alkohol. Kami hanya meneliti tentang kesehatan jantung dan menemukan bahwa sedikit alkohol setiap hari, baik untuk kesehatan jantung. Ini juga tidak berarti Anda harus minum alkohol setiap hari untuk memiliki jantung yang sehat. Ada banyak cara lain untuk memelihara kesehatan jantung," kata Imre Janszky lagi.

Sumber: meetdoctor.com