Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Sore Ini, Babak Penyisihan Badminton Penegak Hukum Cup I Dimulai
Oleh : Roni Ginting
Senin | 12-10-2015 | 12:09 WIB
bulutangkis.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAMTODAY.COM, Batam - Babak penyisihan turnamen badminton Penegak Hukum Cup I akan digelar, Senin (12/10/3015) pukul 17.00 WIB. Ajang bergengsi yang memperebutkan piala bergilir tersebut akan diikuti oleh 16 peserta yang berasal dari instansi penegak hukum, pemerintah daerah dan insan pers.

"Sore ini adalah babak penyisihan. Turnamen akan dibuka oleh Kajari Batam, Yusron," kata Paschal, ketua panitia pelaksana, Senin (12/10/2015).

Paschal mengatakan, turnamen digelar terbuka untuk masyarakat umum yang ingin menyaksikan secara langsung. Para peserta juga bisa membawa suporter masing-masing untuk memberikan dukungan.

Pertandingan berlangsung selama tiga hari mulai Senin (12/10/2015), Selasa (13/10/2015) dan partai final akan dihelat pada tanggal 19 Oktober 2015.

Berikut hasil undian :
Grup A
1. DPRD Batam vs Apindo Kepri
2. Satpol PP vs PN Batam, 
3. Pemko Batam vs Peradi Batam
4. Imigrasi Batam vs Kejari Batam.

Grup B 
1. Lanal Batam vs Bea Cukai
2. Yonif 134 Raider vs Media
3. Polresta Barelang vs Rutan Batam 
4. Kodim 0316 Batam vs BP Batam

Editor: Dodo