Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Tak Bisa Akomodir Tuntutan, Pendemo 'Sandera' Manajer PLN Cabang Tanjungpinang di Gedung Daerah
Oleh : Habibi
Rabu | 20-05-2015 | 16:47 WIB
dialog_dengan_manajer_pln_di_gedung_daerah.jpg Honda-Batam
Manajer Area PLN Cabang Tanjungpinang, Majudin, didampingi Kapolres Tanjungpinang, AKBP Dwi Kumu Wardana, berdialog dengan massa pendemo di Gedung Daerah. (Foto: Habibi Kasim/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Manajer Area PLN Cabang Tanjungpinang, Majudin, "disandera" massa pendemo di Gedung Daerah. Majudin tidak akan "dilepas" sebelum pimpinan PLN Pusat--yang dikatakan akan datang ke Tanjungpinang--tiba ke Tanjungpinang.

Pada saat di Gedung Daerah, Majudin diserang rentetan pertanyaan oleh massa. Namun mayoritas pertanyaan menyudutkannya. "Kami minta Majudin berangkatkan perwakilan kita ke pusat untuk bertemu GM PLN," ujar seorang pendemo.

Menurutnya, langkah itu agar masalah krisis listrik di Tanjungpinang cepat ditanggapi PLN pusat. Kendati demikian, Majudin menolak dengan alasan GM PLN pusat susah ditemui. (Baca: Manajer PLN Cabang Tanjungpinang Dimaki Pendemo)

Karena hal tersebut tidak dapat dilakukan PLN, maka Majudin "disandera" hingga pihak PLN pusat bisa datang ke Tanjungpinang. Bahkan Majudin juga dipaksa menginap di Gedung Daerah. (*)

Editor: Roelan