Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Nyolong Kotak Infaq, Pengamen Cilik Digelandang ke Polsek Sagulung
Oleh : Gabriel P. Sara
Selasa | 30-12-2014 | 15:25 WIB
maling_cilik.jpg Honda-Batam
Yd, pengamen cilik bertato yang diamankan di Mapolsek Sagulung karena mencuri kotak infaq.

BATAMTODAY.COM, Batam - Yd (12) warga Simpang Kara nyaris diamuk masa setelah kepergok mencuri kotak infaq di salah satu masjid yang berada di Perumahan Merapi Subur, Sagulung pada Senin (29/12/2014) sore.

Awalnya pengamen yang sering nongkrong di lampu merah Simpang Kara, Batam Center itu menumpangi mobil bak terbuka dari Batam Center menuju ke Pom Bensin Merapi Subur, kemudia ia turun dan langsung masuk ke dalam perumahan. Karena melihat situasi sepi dan tidak mau menyia-nyiakan keadaan itu, ia pun langsung masuk ke masjid dan berusaha mengambil kotak infaq.

Namun belum sempat membawa kabur kotak yang berisi uang itu, pengamen bertato itupun langsung di hadang warga yang berada di sekitar lokasi masjid. Warga sempat emosi, karena melihat Yd masih anak-anak, wargapun langsung menggiringnya dan menyerahkan pelaku ke Mapolsek Sagulung.

Saat dtemui di Mapolsek Sagulung, Yd mengatakan niatnya yang ingin mengambil kotak infaq itu, karena di dalam kotak itu rata-rata uang Rp50 ribu semua.

Ia merencanakan seandainya berhasil membawa kabur kotak infaq itu, untuk makan-makan dan bersenang-senang, namum keinginannya tidak tercapai karena terlebih dahulu dipergoki warga.

"Banyak uangnya, kebanyakan Rp. 50 ribu semua, jadi saya tergiur bang, buat makan aja," ungkap Yd, Selasa (30/12/2014) siang.

Sementara, Muklis salah satu warga yang saat itu menangkap Yd, mengatakan, warga tidak tega untuk menghakiminya, karena dilihat dari faktor umur yang masih tergolong anak-anak. Bersama warga dia langsung menyerahkan pelaku ke pihak kepolisian.

"Memang warga di sini lagi incar-incar pelaku pencurian, karena sering kemalingan, tapi kasihan juga dengan pelaku itu (Yd, red), dia masih anak-anak, daripada babak belur, lebih baik kami serahkan kepada pihak yang berwajib, agar pelaku mendapatkan hukuman sesuai aturan yang ada," katanya.

Ia menambahkan, pihak kepolisian harus bertindak tegas, agar pelaku pencurian atau kriminal lainnya jera untuk melakukan hal yang sama.

"Ya kalau bisa, dihukum lah, agar pelaku-pelaku itu ada efek jera," harapnya.

Editor: Dodo