Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

PHBS Dapat Cegah Infeksi E Coli
Oleh : Hendra Zaimi
Selasa | 07-06-2011 | 18:25 WIB

Jakarta, batamtoday - Bakteri E.Coli yang saat ini sedang menyerang Eropa khususnya Jerman bukanlah sesuatu hal yang bisa dianggap sepele. Meskipun sekarang kasus ini belum ditemukan di Indonesia, namun upaya pencegahan yang dilakukan dalam kehidupan sehari hari melalui perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) diharapkan bisa mengurangi dampak risiko dari penyakit tersebut.

"Masyarakat harus tetap waspada. Waspada dalam artian, menerapkan PHBS (perilaku hidup bersih sehat). "Artinya apa? cuci tangan sebelum makan, kemudian setelah dari wc (buang air besar) cuci tangan pakai sabun," kata Menteri Kesehatan, dr. Endang Rahayu Sedyaningsih di Gedung Kementerian Kesehatan, Senin, 6 Juni 2011 seperti dilansir Kompas.com.

Endang mengatakan, wabah E.coli yang saat ini sedang terjadi di Eropa kemungkinan besar disebabkan karena kebiasaan mengonsumsi sayuran mentah yang tidak dicuci.

"Kita menganjurkan, kalau bisa dimasak matang. Kalau tidak mau, paling tidak dicuci dulu," imbuhnya.

Sejauh ini sayur-sayuran di Indonesia masih aman untuk di konsumsi. Meskipun dirinya tidak mengetahui betul apakah Indonesia termasuk salah satu negara yang mengimpor sayuran dari Eropa.

"Itu harus ditanyakan ke Kementerian Pertanian," terangnya.

Menkes menambahkan, bahwa pada dasarnya infeksi yang disebabkan setiap jenis E.coli memiliki kesamaan sehingga masyarakat tidak perlu panik.

"Wabah E.coli yang sedang heboh di Eropa karena strain-nya baru. Strain tersebut, tahan atau resisten terhadap antibiotik," jelasnya.