Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pencarian MH370 Bergeser Lebih ke Selatan Samudera Hindia
Oleh : Redaksi
Jum'at | 27-06-2014 | 07:53 WIB

BATAMTODAY.COM, Sidney - Pencarian pesawat Malaysia Airlines MH370 akan dilanjutkan kembali namun lokasi pencariannya digeser lebih ke selatan lagi dari lokasi sebelumnya di Samudera Hindia bagian selatan.

Menteri Transportasi Australia Warren Truss kepada wartawan di Canberra, Kamis (26/6/2014) menjelaskan, para pakar telah menganalisis informasi dari komunikasi satelit dan menghasilkan perhitungan yang sangat rumit. "Prioritas baru lokasi pencarian tetap fokus pada garis lengkung ketujuh dimana sinyal pesawat tersebut tertangkap satelit," katanya.

"Sekarang kita geser perhatian ke area yang lebih di selatan lagi searah dengan garis lengkung itu berdasarkan perhitungan baru ini," tambah Truss, yang juga menjabat Wakil Perdana Menteri Australia.

Perhitungan itu mencakup area seluas 60 ribu kilometer persegi di sepanjang garis lengkung di selatan Samudera Hindia.

Pesawat MH370 jenis Boeing 777, mengangkut 239 penumpang dan kru, hilang pada 8 Maret lalu sesaat setelah lepas landas dari Kuala Lumpur menuju Beijing.

Menurut Truss, pencarian akan dilanjutkan dengan menggunakan survei bathymetric atau pemetaan dasar laut, yang akan diikuti dengan pencarian di dasar laut tersebut. "Survei bathymetric telah berjalan, misalnya yang dilakukan kapal China Zhu Kezhen dan kapal Australia Fugro Equator," jelasnya.

"Paling tidak dibutuhkan waktu tiga bulan untuk menyelesaikan pemetaan tersebut," kata Truss.

Ia mengatakan, saat ini Malaysia dan Australia merumuskan MoU untuk mengatur kerja sama pencarian, termasuk pengaturan biayanya. (*)

Sumber: ABC