Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ikan Mendadak Langka di Tanjungpinang
Oleh : Habibi
Jum'at | 28-02-2014 | 15:30 WIB
P1210629.JPG Honda-Batam
Meja sejumlah pedagang di pasar ikan Tanjungpinang terlihat kosong pada pukul 07.30 WIB pagi tadi. (Foto: Habibi Kasim/BATAMTODAY.COM)

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Menjelang berakhir bulan Februari, ikan di pasar tradisional mendadak langka. Pantauan BATAMTODAY.COM di pasar ikan Tanjungpinang pada Jumat (28/2/2014) pagi sekitar pukul 7.30 WIB tadi, banyak lapak pedagang yang biasanya dipenuhi dengan ikan, terlihat kosong.

Rata-rata pedagang ikan di kawasan tersebut memang mengeluhkan tidak ada pasokan ikan. Mereka belum tahu penyebabnya. Ikan yang ada pun hanya jenis karang, tengiri, dan ikan-ikan besar seperti ikan kaci, ikan merah yang harganya lumayan tinggi. 

"Memang, ikan sepi lho sekarang. Tidak tahu kenapa. Lihat banyak meja yang kosong. Kita hanya menjual ikan seadanya saja," kata Ate, pedagang ikan di kawasan tersebut saat ditemui, Jumat (28/2/2014). 

Selain ikan karang, ikan yang dijual hanya tamban yang dijual seharga Rp12 ribu perkilogram, ikan pelata Rp20 ribu, karang Rp35 ribu, dan dingkis malah muncul dengan harga Rp30 ribu per kg. 

Hewan laut yang banyak dijual adalah sotong. Beberapa meja pedagang memang dipenuhi dengan sotong dan harganya untuk ukuran kecil Rp35 ribu sedangkan untuk ukuran sedang Rp45 ribu dan paling besar Rp50 ribu per kg. 

Pedagang belum tahu apakah besok kondisinya juga akan demikian. Pasalnya, mereka mengaku hanya bergantung pada hasil tangkapan nelayan di laut. (*)

Editor: Roelan