Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Pemain Asing Marak, Masa Depan Liga Inggris Terancam
Oleh : Redaksi
Kamis | 05-09-2013 | 09:58 WIB

BATAMTODAY.COM, London - Chairman FA Greg Dyke mengungkapkan kekhawatirannya akan masa depan perkembangan sepakbola Inggris, menyusul banyaknya pemain asing yang bermain di Liga Primer Inggris.

Hal itu diungkapkannya sangat merugikan pemain lokal Inggris, yang akan semakin sulit mendapatkan tempat di klub mereka.

"Di masa depan, kemungkinan kami tak akan memiliki cukup pemain untuk bisa bermain buat Inggris, yang biasa bermain reguler di level tertinggi kompetisi di negara ini, atau kompetisi di negara mana pun," kata Dyke, dikutip dari goal.com, Kamis (5/9/2013).

"Hasilnya, bisa berarti tim asal Inggris tak mampu bersaing secara serius di kelas dunia."

"Yang bisa kita lihat adalah karena sangat suksesnya Liga Primer Inggris, pada akhirnya liga dikuasai oleh pemilik-pemilik asing, ditangani pelatih asing dan dimainkan oleh pemain asing."

"Dan karenanya, kekuatan Inggris tak lagi nampak, tidak lagi sekuat seperti cita-cita awal dibentuknya Liga Primer Inggris," sesalnya.

Atas kekhawatirannya itu, rencananya komisi sepakbola Inggris dan FA akan melakukan pertemuan untuk pertama kalinya dalam bulan ini, membahas mengapa Inggris berada di situasi seperti ini, apa yang bisa dilakukan FA dan perubahan seperti apa yang bisa dilakukan, dan hasilnya akan dilaporkan tahun depan.

Sumber: goal.com