Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

7 Korban Hipnotis Dian Cs Sudah Melapor ke Polisi
Oleh : Hendra Zaimi
Selasa | 30-07-2013 | 13:00 WIB
dian_hipnotis.jpg Honda-Batam
Dian Anggraeni, pelaku hipnotis yang dibekuk korbannya.

BATAM, batamtoday -  Wakasat Reserse Kriminal Polresta Barelang, AKP Soeharnoko mengatakan sampai saat ini sudah 7 korban hipnotis komplotan Dian Anggraeni sudah membuat laporan polisi atas kasus yang menimpa mereka.

"Sampai saat ini baru 7 korban yang telah membuat laporan polisi," kata Soeharnoko kepada wartawan, Selasa (30/7/2013) di Mapolresta Barelang.

Menurutnya, tak menutup kemungkinan masih banyak lagi korban dari Dian Cs, namun ada beberapa korban yang membuat laporan polisi.

"Berapa jumlah pasti kami belum mengetahui, tapi yang sudah membuat laporan 7 orang," tegasnya.

Disinggung tentang keberadaan pelaku lain yang masih buron, Soeharnoko mengatakan pihaknya melakukan pengejaran anggota di lapangan hasil pengembangan dari tertangkapnya pelaku Dian.

Diberitakan sebelumnya, Pelaku kejahatan hipnotis di Bandara Hang Nadim diketahui bernama Dian Anggraeni. Dia sempat menggasak harta senilai puluhan jutaan rupiah sebelum akhirnya dibekuk setelah korbannya tersadar.

Barang bukti yang diperoleh Polisi sementara ini, didapati uang puluhan juta, sejumlah elektronik dan perhiasan emas. 

"Pelaku diamankan di ruang tunggu Gate A3 setelah sebelumnya dilaporkan salah satu anak dari korban hipnotis," ujar Iptu Aris Muinandar, Kapolsek Khusus Bandara Hang Nadim, Sabtu (27/7/2013). 

Keseluruhan barang bukti yang berhasil dikuras pelaku dari tas bawaan tersangka pada saat akan berangkat ke Padang menggunakan pesawat Citilink, yakni uang tunai Rp40 juta, 4 unit ponsel serta beberapa perhiasan emas, seperti kalung, cincin dan gelang.

Editor: Dodo