Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

HNSI King Raih Kampiun Dragon Lake Festival I Bengkong Laut
Oleh : Hendra Zaimi
Sabtu | 29-06-2013 | 14:21 WIB
lomba_perahu_naga.jpg Honda-Batam
Ilustrasi.

BATAM, batamtoday - Tim HNSI King akhirnya keluar sebagai juara pertama dalam kejuaraan Dragon Lake Festival I yang berlangsung di kawasan wisata Queen Garden Boom, Bengkong Laut, Sabtu (29/6/2013).

Pada babak final, tim HNSI King berhasil mengalahkan empat tim lainnya yakni Jaga Laut Cilacap, Tuah Sakti, Tanjung Raya dan Putra Jebat sehingga menjadi kampiun Dragon Lake Festival I.

Sedangkan posisi kedua dipegang tim Jaga Laut Cilacap, posisi ketiga tim Tuah Sakti dan juara harapan diraih tim Putra Jebat.

Adapun pemenang pertama dalam kejuaran ini akan mendapatkan hadiah sebesar Rp 8 juta, juara kedua mendapatkan uang Rp 5 juta dan juara ketiga mengantongi hadiah Rp 3 juta.

Penyerahan hadiah kepada seluruh pemenang langsung diserahkan ketua panitia Dragon Lake Festival I Ismail Ibrahim (Wak Leng) dan disaksikan langsung pemilik Queen Garden Waterboom Ahmad Mahbub (Abob).

"Kejuaraan ini adalah ajang pertama yang kami laksanakan dalam rangka peringatan ulang tahun pertama Queen Garden Waterboom," kata Wak Leng.

Menurut agenda, lanjut dia, pihaknya akan menggelar dua kejuaraan Dragon Boat lagi pada tahun 2013 ini, dimana akan dilaksanakan pada bulan Agustus untuk merayakan HUT RI dan kejuaraan terbuka internasional yang digelar November mendatang.

"Kejuaraan ini dilakukan untuk mencari atlet-atlet Kepri yang bisa bertarung dalam kejuaraan di tingkat nasional dan internasional," jelasnya.

Editor: Dodo