Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Ada Kesepakatan Harga, RS Budi Kemuliaan Tunggu Keputusan Jamsostek
Oleh : Hendra Zaimi
Senin | 29-04-2013 | 13:11 WIB
rsbk.jpg Honda-Batam
Rumah Sakit  Budi Kemuliaan (RSBK) segera akan kembali melayani pasien Jamsostek.

BATAM, batamtoday - Rumah Sakit  Budi Kemuliaan (RSBK) segera akan kembali melayani pasien Jamsostek, pasca pemutusan hubungan kerjasama sepihak dari PT Jamsostek Persero Batam I beberapa waktu lalu.

Humas RSBK, Donny Sastrawiria mengatakan hasil perundingan dengan pihak Jamsostek, telah dicapai kesepakatan masalah harga, namun masih menunggu keputusan secara resmi dari Kanwil II Jamsostek Palembang untuk memulai kerjasama kembali.

"Dari beberapa kali perundingan, kita telah mencapai kesepakatan tentang masalah harga. Namun untuk kerjasama kembali masih menunggu surat keputusan dari Kanwil Jamsostek II Palembang," kata Donny kepada wartawan, Senin (29/4/2013) di RS Budi Kemuliaan.

Menurut dia, pasca pemutusan kerjasama sepihak per tanggal 1 April 2013 lalu, pihaknya sudah melakukan perundingan, baik perundingan antar instansi, maupun RDP yang dimediasi DPRD Kota Batam, sampai akhirnya disampaikan ke Jamsostek pusat.

"Hasil perundingan itu, Jamsostek pusat lantas memberikan wewenang kepada Kanwil Jamsostek II Palembang untuk memberikan keputusan. Keterangan secara lisan sudah kita terima, namun masih menunggu surat resmi," jelasnya.

Masih kata dia, keterangan secara lisan itu menjelaskan bahwa RS Budi Kemuliaan akan kembali melayani pasien Jamsostek pada bulan Mei mendatang, sebab Kanwil Jamsostek II Palembang telah memberikan kerjasama kembali dengan RS Budi Kemuliaan sesuai surat yang telah dikirim ke PT Jamsostek Persero Batam I.

"Intinya kami siap memberikan pelayanan kepada pasien, namun masih menunggu surat resmi dari mereka," tegasnya.

Donny menambahkan, pasca pemutusan kerjasama sepihak itu, pihaknya masih melayani pasien Jamsostek, bahkan setiap bulannya hampir 30 perusahaan yang karyawannya masih berobat di RS Budi Kemuliaan.

Sementara itu, PT Jamsostek Persero Batam I ketika dikonfirmasi batamtoday terkait informasi ini masih belum memberikan keterangan secara resmi.

"Pimpinan masih di luar kota, jadi kita masih belum memberikan keterangan," kata Dodi, Humas PT Jamsostek Persero Batam I.

Editor: Dodo