Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Gasak Puluhan Juta Rupiah

Pembobol Rumah Kosong Beraksi di Tiban
Oleh : Hendra Zaimi
Selasa | 29-03-2011 | 14:50 WIB

Batam, batamtoday - Sindikat pembobol rumah kosong beraksi kembali di Batam, kali ini yang menjadi korban adalah Abdul Razak, warga Tiban III blok C/91. Akibat aksi pencurian itu korban mengalami kerugian puluhan juta rupiah.

Menurut keterangan korban kepada petugas Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Kepolisian Resor Kota Batam, Rempang dan Galang, aksi pembobolan rumah itu terjadi pada hari Sabtu, 26 Maret 2011 sekitar pukul 22.00 WIB saat rumahnya lagi kosong.

Saat korban kembali ke rumah, kondisi rumah dalam keadaan berantakan dan setelah korban mengecek kamar depan dan belakang rumahnya juga dalam keadaan berantakan. Setelah dicek tas milik korban warna coklat yang berisikan uang tunai senilai Rp25 juta telah raib digasak maling.

Selain itu, sebuah handphone Blackberry Bold, tiga unit handphone Nokia E 90, dua buku cek, dua buah jam tangan merk Bonia dan kalung Emas seberat 25 gram ikut raib. Total kerugian yang dialami korban senilai Rp40 juta rupiah.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polresta Barelang Kompol Aries Andhi ketika dikonfirmasi batamtoday membenarkan laporan yang dibuat korban dan kasus tersebut sudah ditangani oleh pihaknya.

"Sudah kita tindak lanjuti laporan itu, pelaku ada dua orang dan merupakan residivis. Saat ini anggota kita sedang melakukan penyidikan dan secepatnya akan kita tangkap," kata Aries.

Sebelumnya dalam sepekan terakhir ini pihak kepolisian telah mengungkap dua kasus pembobol rumah kosong, yakni tersangka Ferianto alias Gepeng (32), salah seorang sindikat spesialis pembobol rumah kosong di Batam berakhir di Kota Rembang, Jawa Tengah. Pelaku ditangkap tim Buser Kepolisian Sektor Lubuk Baja, Selasa, 22 Maret 2011 lalu.

Aksi pembobolan itu dilakukan pelaku di salah satu rumah kosong yang ditinggal pemiliknya di Perumahan Permata Baloi, Senin, 1 Maret 2011 lalu. Pelaku dan temannya berinisial IR yang sekarang masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) berhasil mengambil perhiasan emas dari dalam brankas senilai lebih dari Rp310 juta.

Sedangkan yang terbaru, Buser Reskrim Kepolisian Sektor Lubuk Baja kembali membekuk pelaku spesialis pembobol rumah kosong di Batam. Ninosen Andrian (20), pelaku pencurian ditangkap polisi di Pasar Angkasa Nagoya, Jumat, 25 Maret 2011 sekitar pukul 10.00 WIB.

Dalam aksinya, pelaku berhasil mengambil dua buah laptop dan sebuah handphone dari sebuah rumah kosong yang ditinggal penghuninya pada hari Minggu, 26 Desember yang lalu di Perumahan Happy Garden. Kerugian yang dialami korban ditaksir senilai Rp4 juta.