Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Lokasi Kebakaran di Kabil Masih Disterilkan
Oleh : Ali
Kamis | 14-03-2013 | 11:49 WIB
kebakaran-kabil-pasca.jpg Honda-Batam
PT Mega Green Teknologi yang terbakar kemarin.

BATAM, batamtoday - Pasca mengamuknya si jago merah yang menghanguskan gudang pengolahan limbah B3 jenis sludge oil di Kawasan Pengelolaan Limbah Industri (KPLI), Kabil, kepolisian memasang garis pembatas atau police line di sekitar lokasi, Kamis (14/3/2013).


Butar-butar, petugas di KPLI Kabil menyampaikan api yang mengamuk baru bisa dipadamkan total tadi malam sekitar pukul 23.00 WIB, setelah puluhan petugas yang mengerahkan 7 unit mobil pemadam kebakaran bekerja keras.

"PBK pulang jam 7.30 WIB tadi, tapi laporan dari anggota shift malam api berhasil dipadamkan tengah malamnya," kata Butar-butar, Kamis (14/3) pagi.

Pantauan di lokasi, puing-puing sisa kebakaran dibiarkan guna melancarkan olah TKP yang direncanakan Polsek Nongsa dengan melibatkan Labfor Mabes Polri.

Sementara, aktivitas di sekitar area PT Mega Green Teknologi yang bergerak dibidang pengolahan limbah B3 jenis sludge oil terpantau normal.

Namun lokasi tetap disterilisasi untuk masyarakat umum, termasuk wartawan.

Editor: Dodo