Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Empat Bocah Tewas di Bengkong

Keluarga Terkejut Pakaian Anak Mereka Ditemukan
Oleh : Hendra Zaimi
Senin | 04-03-2013 | 17:33 WIB
empat-bocah-pakaian.jpg Honda-Batam
Pakaian empat bocah yang ditemukan tewas di sebuah mobil di dekat Pasar Cik Puan saat dijemur di Mapolresta Barelang. (Foto: Hendra/batamtoday)

BATAM, batamtoday - Keluarga korban empat bocah yang ditemukan tewas di dalam mobil di Pasar Cik Puan, Bengkong Sadai, terkejut mengetahui pakaian anak mereka telah ditemukan aparat kepolisian yang kini dijadikan barang bukti dalam penyidikan kasus tersebut.


"Benar ini baju yang dipakai anak saya Ferson waktu itu, dia mengenakan baju merah bergambar kartun dan celana kuning bola," ujarnya seraya menunjuk foto di kamera wartawan yang datang kediamannya, Senin (4/3/2013).

Yuli juga membenarkan bahwa Yelsan (7), anak pertamanya mengenakan baju kaos kuning dan celana pink sewaktu menghilang para peristiwa kemarin.

"Benar, benar, ini baju dan celana anak-anak saya, dan ini sendal mereka. Di mana barang-barang itu ditemukan, mengapa tak ada saat mereka ditemukan saat itu," tanya Yuli.

Senada dengan Yuli, John Parera, kakek korban juga mempertanyakan hal itu, dari mana polisi menemukan barang ini semua, mengapa tak ada saat mereka ditemukan kemarin.

"Saya melihat langsung waktu mereka ditemukan di dalam mobil, sudah jelas tak ada pakaian yang terdapat sama mereka, ini ada bukti fotonya sama saya yang saya ambil saat itu," kata Jhon heran dengan temuan itu.

Jhon berharap dengan ditemukan pakaian milik para korban, dapat mempermudah polisi dalam mendapatkan titik terang guna mengungkap kasus tersebut.

"Semoga dengan penemuan ini akan ada titik terang dan polisi segera mengungkapnya. Kami harapkan polisi juga transparan dalam menangani kasusnya dan menyampaikan ke kami pihak keluarga," jelasnya.

Dirinya juga merasa belum terima dengan hasil pemeriksaan polisi yang mengatakan keempat korban meninggal karena kehabisan oksigen, sebab merasa ada kejanggalan dalam kasus tersebut.

Yasinta, ibu kandung Aprilius Ama Mado (5), sempat menitikan air matanya setelah melihat foto pakaian anaknya yang kini berada di tangan polisi sebagai barang bukti penanganan kasus itu.

"Mado pakai baju corak loreng, baik baju dan celananya seperti dalam foto ini," kata Yasinta.

Dia mengatakan, keluarga mereka selalu berdoa siang dan malam agar aparat kepolisian mengusut tuntas kasus yang menimpa mereka.

Diberitakan sebelumnya, jasad empat bocah Bengkong, masing-masing Maria Yelsan Fenge (6), Cosmas Ferson (4), Wihelmus Rudi (3) dan Aprileus Ama Mado (5), saat ditemukan pada Kamis (1/3/2013) lalu tidak mengenakan pakaian lengkap.

Hal ini menjadi pertanyaan bagi keluarga keempat bocah tersebut dan menduga mereka menjadi korban pembunuhan.

"Kenapa pihak keluarga menduga hal seperti itu, karena di saat empat bocah ini keluar dari rumah masing-masing (untuk bermain), terutama Elsa yang perempuan, menggunakan busana. Tapi begitu ditemukan di mobil itu, tidak menggunakan busana dan di mobil tersebut juga tidak ada pakaian Elsa," ujar Angelinus, tokoh masyarakat NTT di Batam.

Editor: Dodo