Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Polisi Lubuk Baja Periksa Teman Dekat Tingting
Oleh : Hendra
Senin | 18-02-2013 | 13:37 WIB

BATAM, batamtoday - Teman dekat Tingting, berinisial JJ diperiksa penyidik kepolisian Polsek Lubuk Baja secara maraton sejak Sabtu (16/2/2012) malam hingga hari ini untuk memperoleh keterangan atas peristiwa yang diduga kuat kasus pembunuhan.


Pantauan batamtoday, raut wajah JJ tampak lelah karena tak tidur selama dua hari sejak dipanggil polisi terkait tewasnya Tingting saat ditemui di ruang Reskrim Polsek Lubuk Baja.

"Saya datang ke sini sejak Sabtu malam untuk dimintai keterangan," kata JJ kepada wartawan, Senin (18/2/2013).

Dijelaskannya, dia sendiri tak mengetahui kalau teman wanitanya itu ditemukan tewas di kamar kos, sebab waktu itu JJ baru sampai dari kampung halamannya di Selat Panjang pada Sabtu lalu.

"Hari Sabtu lalu saya baru tiba dari kampung, tiba-tiba ada panggilan dari polisi untuk datang ke Polsek Lubuk Baja," terangnya.

Diberitakan sebelumnya, aparat kepolisian telah memeriksa sebanyak lima orang saksi terkait tewasnya Tine Herasari alias Tingting (21), wanita muda penghuni kamar kos di Ruko Penuin Centre blok OD Nagoya pada Sabtu (18/2/2013) lalu, antara lain ketua RT, pemilik kos, dua penghuni kos dan teman dekat korban berinisial JJ.

Kapolsek Lubuk Baja Kompol Aris Rusdiyanto mengatakan dari hasil visum yang dilakukan tim dari Mabes Polri dan Polda Kepri, tulang lidah korban patah akibat hantaman keras benda tumpul hingga menyebabkan tewas pada peritiwa itu terjadi.

"Hasil visum sementara, tulang lidah korban patah. Ada bekas memar akibat pukulan benda tumpul pada bagian leher dan kepala bagian belakang," kata Aris kepada batamtoday, Senin (18/2/2013) di Mapolsek Lubuk Baja.

Namun, lanjut Aris, untuk proses penyelidikan pihaknya masih menunggu hasil otopsi dari Mabes Polri.

Editor: Dodo