Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kejahatan Makin Canggih

Komisi III DPR Minta Polri Rekrut Akpol dari Lulusan Sarjana
Oleh : si
Rabu | 13-02-2013 | 19:11 WIB
94Ahmad-Yani.jpg Honda-Batam

Ahmad Yani

JAKARTA, batamtoday -Anggota Komisi III DPR Ahmad Yani meminta Polri merekrut AKPOL dari lulusan sarjana, bukan lagi dari lulusan SLTA karena kejahatan makin hari makin moderal sehingga Polri dituntut lebih handal dan profesional.


“Ke depan harus dibuka juga ruang untuk AKPOL dari tamatan sarjana. Bahkan bila perlu ditiadakan yang dari SLTA. Kenapa saya katakan begitu, karena polisi masa depan itu adalah polisi yang betul-betul memahami fungsi dan kewenangannya,” kata Ahmad Yani di sela-sela Rapat Kerja Komisi III DPR dengan Kapolri Jenderal Timur Pradopo di Jakarta, Rabu (13/2/2013). 

Pembenahan kurikulum kepolisian, kata Yani,  menjadi keniscayaan yang tak bisa dihindari lagi, bila ingin menciptakan kepolisian Indonesia yang modern. Bila AKPOL belum bisa merekrut sarjana dalam waktu dekat, maka bisa dicampur rekrutmennya antara yang lulusan SLTA dan sarjana. Nantinya akan lahir banyak lulusan polisi handal sesuai tuntutan zaman.

"Fungsi kepolisian seperti diutarakan Yani adalah P3, yaitu pelayan, pelindung, dan pengayom. Mereka harus mengerti posisi dan perannya di tengah masyarakat. Pada bagian lain, Yani juga menyoroti soal pendidikan lanjutan bagi para perwira polisi yang masuk Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK)," katanya.

Usai mengikuti pendidikan di PTIK, banyak perwira polisi yang justru tak mendapat posisi jabatan apa pun. Padahal, mereka sudah mengorbankan waktu dan dana untuk itu. Ini jadi problem tersendiri buat Polri, katanya kepada pers.