Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Soal Maraknya Calo Paspor

Imigrasi Batam Sebut Telah Bekerja Sesuai SOP
Oleh : ron/dd
Kamis | 17-01-2013 | 19:08 WIB
Kantor_Imigrasi.jpg Honda-Batam
Kantor Imigrasi Batam.

BATAM, batamtoday - Flamella Y Pasaribu, Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Imigrasi Batam, mengatakan pihaknya telah bekerja sesuai standar operasional prosedur (SOP) untuk pembuatan paspor.


Dijelaskannya, bahwa inspeksi mendadak Wakil Menteri Hukum dan HAM, Denny Indrayana, secara prinsip mereka senang karena memang kewenangan dan tugasnya.

"Kalau sudah diinspeksi, kita akan  berusaha memperbaiki," ujar Flamella kepada wartawan, Kamis (17/1/2013).

Terkait pernyataan Denny yang mengatakan di Kantor Imigrasi Batam masih marak percaloan, dia mengatakan hal itu diluar kemampuan mereka. Pasalnya, pihak Imigrasi selalu memberikan himbauan melalui display LED yang bisa dilihat langsung.

"Kita kembalikan kepada masyarakat sendiri. Saat mereka terzalimi baru bilang kena calo," ujarnya.

Dia kembali menegaskan, bahwa pihak Imigrasi Batam selalu bekerja sesuai SOP untuk pengurusan paspor, dalam ketentuan mulai prosedur, biaya dan alur pengurusannya.

"Ada SOP yang kita jalankan. Fungsi pengawasan, berusaha mengikuti aturan yang ada karena alur harus ada, termasuk pemasangan pamflet," terangnya.