Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Kapal Tenggelam di Johor Malaysia, 10 WNI Tewas
Oleh : dd/mdk
Kamis | 20-12-2012 | 17:56 WIB

JOHOR, batamtoday - Sebuah kapal tenggelam di perairan Tanah Tinggi, Johor, Malaysia, 10 warga negara Indonesia dipastikan tewas. Dari hasil identifikasi, 10 orang tewas itu terdiri dari lima berjenis kelamin wanita dan lima laki-laki. Diketahui satu korban perempuan berumur 14 tahun sudah dipulangkan ke daerah asalnya, Madura.

"Tanggal 18 Desember, polisi Malaysia menemukan 4 jenazah. Tanggal 19 Desember ada 5 jenazah dan hari ini ada 1 jenazah lagi. Satu korban berjenis kelamin perempuan berusia 14 tahun sudah dikembalikan kepada pihak keluarganya di Sampang, Madura," ujar Juru Bicara KBRI Malaysia, Suryana Sastradireja, dikutip dari merdeka.com, Kamis (20/12/2012).

Suryana mengatakan masih ada tiga jenazah lagi dalam proses pemulangan, satu ke Lombok dan dua ke Sampang. Dia menjelaskan, lokasi tenggelam kapal tersebut merupakan jalur WNI jika pulang ke Indonesia melalui Batam.

"Kami juga masih belum mengetahui apakah mereka berstatus TKI atau bukan," kata dia.

Suryana menuturkan kapal yang tenggelam tersebut diduga berisi 20 orang penumpang. Sementara, pihak kepolisian Malaysia masih mengidentifikasi terhadap delapan jenazah dan melakukan pencarian atas korban kapal tenggelam tersebut.