Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Gudang Tanpa Nama Dilalap Si Jago Merah di Pelita
Oleh : kli/dd
Minggu | 02-12-2012 | 11:28 WIB
kebakaran-gudang-pelita-1.jpg Honda-Batam
Petugas pemadam kebakaran sedang melakukan pemadapan

BATAM, batamtoday - Satu unit gudang berlantai tiga di daerah Pelita,  tepatnya di samping SPBU Pelita, dilalap si jago merah, Sabtu (1/12/2012) sekitar pukul 22.30 WIB malam. Gudang tanpa plang nama ini disebut penampungan sayur dan daging import.


Dari informasi yang diperoleh di lapangan, kebakaran terjadi di lantai dua gudang. Si jago merah yang melalap beberapa palet dan kardus di lantai dua, berhasil dipadamkan oleh petugas pemadam kebakaran gabungan dari Pemko dan BP Batam dengan menurunkan enam unit mobil pemadam ke lokasi.

Beruntung, kebakaran gudang sayur dan daging import ini tidak menelan korban jiwa. Namun, salah eorang karyawan gudang, Mul, disebut sempat terjebak di lantai dua.

Mul berhasil keluar setelah memecahkan kaca jendela dan melompat ke kanopi lantai satu. Selanjutnya, dari kanopi, Mul melompat ke bawah di samping kanan gudang.

"Saya baru tiba di lokasi setelah dengar kabar gudang ini kebakaran. Kejadian persisnya saya tidak tahu. Kawan saya namanya Mul sempat terjebak di lantai dua, tapi selamat lantaran berani lompat dari jendela," tutur seorang pria, juga karyawan gudang, yang tak bersedia menyebut namanya.

Sementara pemilik gudang, Anton, di lokasi mengatakan kebakaran yang terjadi di lantai dua diduga lantaran krosleting arus listrik. Dia juga mengaku gudang itu tempat penampungan sayur.

Ironisnya, Anton menolak saat beberapa pewarta menanyakan nama gudang miliknya. Dia berdalih lagi sibuk dan tak bisa memberikan keterangan lebih banyak.

"Ini gudang sayur, kebakarannya di lantai dua. Yang lain jangan tanya dulu, nanti saja saya lagi sibuk," ujarnya sambil berlalu menjauhi wartawan.