Lulus Verifikasi Dewan Pers No.126/DP-Terverifikasi/K/X/2017

Jajaki Kerjasama Baru

PM Singapura Melawat ke Brunei Darrusalam
Oleh : M/ChannelNewsAsia
Senin | 29-10-2012 | 10:51 WIB
Lee_Hsien_Loong_-_batamtoday.jpg Honda-Batam
Perdana Menteri Singapura, Lee Hsien Loong

BRUNEI DARRUSALAM, batamtoday - Perdana Menteri Singapura, Lee Hsien Loong akan menjajaki peluang kerjasama baru dengan Brunei Darrusalam disamping memperkuat kerjasama yang telah ada. Hal ini dilakukan putra Lee Kuan Yew itu saat kunjungan tiga hari ke Brunei yang dimulai hari ini, Senin(29/10/2012).


Dalam pernyataannya ke media, Lee Hsien Loong mengungkapkan rasa terima kasih yang tinggi kepada Brunei yang selama ini terus menjaga persahabatan dengan Singapura. 

"Mengenai lawatan ini, saya ingin bertukar-pikiran dengan Sultan Haji Hassanal Bolkiah mengenai pembangunan serantau dan antarbangsa, dan untuk bertemu Putra Mahkota, Para Menteri serta Pegawai pemerintahan y6ang ada guna mempererat persahabatan dan membentuk hubungan baru di masa yang akan datang," katanya seperti diberitakan ChannelNews Asia.

"Intinya kami ingin membangun kerjasama baru, karena masih banyak sektor yang bisa dikembangkan misalnya di bidang pendidikan," tambah Lee Hsien Loong. 

Lawatan ke Brunei bagi PM Singapura tersebut merupakan kunjungan balasan setelah sebelumnya Sultan Haji Hassanal Bolkiah dan Putera Mahkota Haji Al-Muhtadee Billah telah datang ke Singapura pada awal tahun ini. 

Dalam kunjungan kali ini, kedua pemimpin dikabarkan akan memperingati ulang tahun ke-45 Perjanjian Pertukaran Mata Uang (CIA), yang membenarkan mata uang Singapura dan Brunei digunakan sebagai alat pembayaran sah di kedua negara.